Dishub DKI Jakarta Siapkan 200 Bis TransJakarta Saat Kampanye Akbar di GBK dan JIS

Dishub DKI Jakarta Siapkan 200 Bis TransJakarta Saat Kampanye Akbar di GBK dan JIS

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta telah menyiapkan 200 bus untuk bus TransJakarta pada saat gelaran kampanye akbar di Gelora Bung Karno (GBK) dan Jakarta Internasional Stadion (JIS).-Rizky Ari Gunawan-

JAKARTA, DISWAY.ID - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta telah menyiapkan 200 bus untuk bus TransJakarta pada saat gelaran kampanye akbar di Gelora Bung Karno (GBK) dan Jakarta Internasional Stadion (JIS).

"Untuk TransJakarta tentu di kedua lokasi akan ditambahkan unit itu operasional untuk melintas di JIS itu akan ada 100 unit Bus TJ, kemudian di siang harinya di GBK juga akan ada 100 unit," kata Kadishub Syafrin Liputo kepada wartawan pada Jumat 9 Februari 2024.

Syafrin mengimbau masyarakat untuk tidak melawati jalan di sekitar Jakarta International Stadium (JIS) dan Gelora Bung Karno (GBK), pada Sabtu, 10 Februari 2024.

BACA JUGA:Playhouse Academy Jadi TK Pertama di Indonesia yang Berakreditasi Cambridge, Segini Biaya Masuknya!

BACA JUGA:Tim Penyidik Gelar Perkara Kasus Tewasnya Dante, Anak Tamara Tyasmara

"Kami mengimbau kepada masyarakat yang tidak berkepentingan di dua titik lokasi menghindari lokasi tersebut karena dipastikan adanya kepadatan di tanggal 10," ujarnya.

Diketahui, ada 2 stadion yang akan digunakan untuk melakukan kampanye akbar.

Dua stadion itu adalah Jakarta Internasional Stadium (JIS) yang akan digunakan untuk kampanye akbar Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN).

BACA JUGA:Timnas AMIN Buka Suara soal Respon Prabowo Terkait Viral Nelayan Curhat ke Anies Disebut Caleg PKS: Itu Termasuk Intimidasi

BACA JUGA:Sowan ke Kediaman Aa Gym, Cak Imin Diberi Wejangan Ini

Kemudian, Stadion Gelora Bung Karno (GBK) akan dipakai untuk melakukan kampanye akbar paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Kedua tim sukses juga mengatakan bahwa sejauh ini telah ratusan ribu massa yang akan menghadiri kampanye akbar tersebut.

Pihak TKN Pabarowo Gimbran menjelaskan bahwa setengah juta massa akan mendatangi GBK nantinya.

BACA JUGA:Jadwal Final Piala Asia 2023 Yordania vs Qatar Kapan? Simak Informasi Lengkapnya di Sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads