Tak Hanya Umrah, Mewahnya Wisata Religi ke Arab Saudi Dikelilingi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO

Tak Hanya Umrah, Mewahnya Wisata Religi ke Arab Saudi Dikelilingi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO

Wisata Religi ke Arab Saudi-Dikelilingi destinasi 7 situs warisan dunia-Vero Indonesia

Masyarakat Indonesia dapat mengajukan visa umrah melalui agen perjalanan umrah tersertifikasi di Indonesia atau mengajukan visa liburan melalui kantor VFS Tasheer di Indonesia.

Visa ini berlaku selama 90 hari dan wisatawan dengan salah satu dari visa ini dapat mengunjungi seluruh Arab Saudi, tak hanya terbatas ke Jeddah, Mekkah, dan Madinah. 

Lebih lanjut, sektor penerbangan Arab Saudi turut berperan sebagai pemain kunci dan pintu gerbang untuk mengeksplorasi kekayaan budaya negara ini.

Kapasitas maskapai penerbangan, utamanya tiga maskapai utama – SAUDIA, Lion Air, dan Garuda Indonesia, telah meningkat lebih dari 20 persen sepanjang 2019 hingga 2023. Frekuensi penerbangan akan terus ditambah untuk memenuhi permintaan yang kian meningkat.

Sebelumnya, Otoritas Pariwisata Saudi berpartisipasi pada ASTINDO Travel Fair yang digelar di Jakarta pada 29 Februari hingga 3 Maret 2024 lalu.

Pada pameran tersebut, sebanyak seribu pengunjung telah berkesempatan mengenal budaya dan kekayaan alam Arab Saudi yang belum banyak terjelajahi.

Mereka dijamu dengan sambutan Hafawa, keramahtamahan khas Arab. Lewat pertunjukan musik tradisional, kaligrafi, serta sajian kurma dan kopi Saudi, masyarakat Indonesia dapat merasakan budaya otentik Arab Saudi secara langsung.

 

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads