Penting Berikan Makanan Bernutrisi untuk Anabul Kesayangan, Bulu Jadi Lebih Indah
Tips merawat anabul kesayangan-Berikan makanan bernutrisi -Ayu Novita
Pada tahun 2024 ini, Royal Canin mengambil pendekatan-pendekatan yang berfokus pada enam area utama, yaitu penemuan inovasi, menumbuhkan kolaborasi, memperkuat inisiasi berkelanjutan, meningkatkan interaksi dengan pelanggan dan konsumen, memprioritaskan kesehatan fisik dan mental hewan kesayangan, hingga memperluas jangkauan terhadap komunitas.
BACA JUGA:Pecinta Hewan Merapat, Unicharm Pet Hadirkan Popok Khusus Anjing Kesayangan Tanpa Bikin Pengap
Tak hanya itu, Royal Canin ingin terus menghadirkan aktivitas yang bersifat edukasi kepada masyarakat yang sifatnya offline, tentang pentingnya nutrisi yang terbaik untuk hewan peliharaan.
“Edukasi itu penting banget untuk bisa memberikan nutrisi yang tepat dan terbaik sesuai nutrisi masing-masing hewan,” ujar Rido.
Menurutnya, penting mengutamakan kesehatan hewan melalui nutrisi.
Artinya, nutrisi dalam makanan yang tepat untuk kucing dan anjing. dapat memberikan dampak yang positif bagi kesehatan bagi anabul.
“Kami bermitra dengan pakar hewan kesayangan, antara lain dokter hewan, pembiak, dan profesional lainnya untuk memenuhi kebutuhan kucing dan anjing dengan formula nutrisi yang tepat. Kami percaya bahwa kekuatan nutrisi terletak pada kemampuan untuk memberikan solusi yang dirancang khusus berdasarkan ras, ukuran, usia, sensitivitas, gaya hidup, atau kebutuhan energi harian setiap kucing dan anjing. Dengan kata lain, kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup hewan kesayangan dengan memberikan solusi nutrisi yang tepat,” ucapnya.
(Ayu Novita)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: