Penjualan Tiket Bus di Terminal Kampung Rambutan Melonjak 50 Persen Jelang Idul Fitri

Penjualan Tiket Bus di Terminal Kampung Rambutan Melonjak 50 Persen Jelang Idul Fitri

Penjualan Tiket Bus di Terminal Kampung Rambutan Melonjak 50 Persen Jelang Idul Fitri-disway.id/Dimas Rafi-

Yulza Ramadhoni Putra memastikan bahwa semua pengemudi bus yang berangkat dari Terminal Kampung Rambutan dalam kondisi sehat dan prima.

“ Kami akan memastikan para pengemudi yang akan berangkat di Terminal Kp Rambutan sudah dalam kondisi sehat,” katanya.

BACA JUGA:Pameran Alimentaria Spanyol, Perusahaan Mamin Indonesia Raup Transaksi Rp402 M

BACA JUGA:Diskon Tol Musim Lebaran 2024 Diungkap BPTJ

Adapun pengecekan yang dilakukan meliputi gula darah, tensi, kemudian tes urine untuk memastikan pengemudi bebas dari narkoba sehingga laik mengemudi.

Selanjutnya sejumlah fasilitas juga telah dipersiapkan Terminal Kampung Rambutan untuk menyambut masa angkutan lebaran.

Yulza menambahkan fasilitas yang disiapkan Terminal Kp Rambutan seperti tenda untuk antisipasi penuhnya ruang tunggu para pemudik.

Kemudian ada pula ruang menyusui serta ruang kesehatan.

“ Persiapan yang sudah kita siapkan di Terminal Kp Rambutan yaitu pos terpadu yang terdiri dari unsur kepolisian, dishub, TNI dan dari satpol PP pun ada,” lanjut Yulza.

BACA JUGA:Hati-hati Penipuan Mengatasnamakan Lowongan PLN dan Rekrutmen Bersama BUMN, Ingat yang Asli Tanpa Dipungut Biaya!

BACA JUGA:Jelang Lebaran 2024, Bengkel Motor Ramai Didatangi Pemudik

" Kami juga menyediakan posko rampcheck untuk pengecekan dari bis-bis yang akan berangkat pada masa angkutan lebaran, kami juga menyediakan ruang menyusui maupun ruang kesehatan," tandasnya.

(Dimas Rafi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: