Ribuan Tentara Israel Alami Masalah Psikologis Sepulangnya dari Gaza
Ribuan tentara Israel alami masalah psikologis sepulangnya dari Gaza.-dok disway-
JAKARTA, DISWAY.ID – Ribuan tentara Israel alami masalah psikologis sepulangnya dari Gaza.
Hal tersebut dungkapkan oleh kantor berita Shehab yang mengatakan bahwa sebanyak 7.209 pasukan militer Israel telah menjalani perawatan medis sejak 7 Oktober 2023 lalu.
Dari 7.209 pasukan militer Israel, 30 persen diantaranya mengalami masalah psikologis selama enam bulan terakhir.
Laporan tentara yang terluka dan mengalami permasalahan psikologis tersebut disebutkan juga mendapatkan sensor dari pemerintah.
BACA JUGA:Detik-detik Bus PO Haryanto Terbakar di Yogyakarta
Disebutkan bahwa pemerintah Israel tidak mau mengeluarkan angka sebenarnya berapa banyak tentaranya yang menjalani perawatan akibat serangnnya ke Gaza.
Saluran 12 rezim Israel sebelumnya melaporkan bahwa pihak tentara meminta rumah sakit untuk tidak mengungkapkan jumlah korban sebelum berkoordinasi dengan mereka.
Patut disebutkan bahwa serangan rezim Israel di Jalur Gaza tidak membuahkan hasil, melainkan warisan kejahatan perang, pembantaian, pelanggaran hukum internasional, pemboman terhadap petugas penyelamat dan kelaparan.
BACA JUGA:Kompor Minyak Jelantah Tak Kalah Dengan LPG yang Harga Terus Menanjak, Netizen: Cuma Rp 300 Ribuan
Belasan Tentara Israel Korban oleh Serangan Hizbullah di Perbatasan Lebanon
Pada Rabu 17 April lalu, belasan tentara Israel korban oleh serangan Hizbullah di perbatasan Lebanon.
Pihak Hizbullah mengatakan bahwa pihaknya bertanggung jawab atas serangan ke fasilitas milter Israel dengan menggunakan sebuah drone.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: