Bung Towel Minta Harusnya Ucap Terima Kasih kepada Klub Pemain Timnas U-23, Kombes Sumardji Jawab Telak: Jejak Digital Pasti Ada!

Bung Towel Minta Harusnya Ucap Terima Kasih kepada Klub Pemain Timnas U-23, Kombes Sumardji Jawab Telak: Jejak Digital Pasti Ada!

Anggota EXCO PSSI, Kombes Sumardji Balas Telak Kritikan Bung Towel---Dok. Istimewa

BACA JUGA:

Meski sudah dijelaskan Bung Towel tetap tegas bahwa tidak menjadi suatu masalah jika hanya dengan mengucapkan kalimat terima kasih.

"Apa beratnya mengatakan terima kasih kepada klub yang telah memberikan Rizky Ridho, Ernando Ari, Rio Ilham, Witan Sulaeman yang sempat ditarik rem darurat untuk main di kompetisi?" terang Bung Towel.

"Kalimat Anda itu menyederhakanan situasi, dan menyederhanakan keadaan yang terjadi. Say Thank You apa susahnya?" tambahnya.

Kemudian datanglah Kombes Sumardji, yang merasa senang dengan peredebatan antara Bung Towel vs Coach Justin terhadap Timnas Indonesia U-23.

BACA JUGA:

Namun, Sumardji langsung membantah dengan tegas kritikan dari Bung Towel yang meminta agar STY dan PSSI mengucapkan terima kasih kepada klub dari para penggawa Timnas U-23 karena telah memberikan izin kepada para pemainnya.


Coach Justin dan Bung Towel adu argumen soal STY-Foto/Instagram/coachjustinl-

Sumardji menegaskan bahwa sebenarnya Coach STY sudah menyampaikan ucapan terima kasih kepada para klub pemain Timnas Indonesia U-23, terutama yang ada di Liga 1.

"Saya perlu sampaikan, coba nanti di review kembali, karena kan jejak digital itu pasti ada," tegas Sumardji.

"Jadi ketika kemarin kita mau berangkat nih ya, itu kan Coach Shin sudah mengucapkan terima kasih kepada para owner klub ya. Mungkin coba nanti dilihat kembali tuh jejaknya kan pasti ada waktu itu sudah menyampaikan terima kasih kepada para owner klub yang sudah memberikan para pemainnya untuk mengikuti Piala Asia TC di Dubai, coba nanti Bung Towel bisa dilihat nanti bung," tuturnya menambahkan.

BACA JUGA:

Sejumlah netizen di media sosial TikTok yang melihat kritikan Bung Towel itu langsung menghujaninya dengan hujatan dan rasa keheranan yang tinggi.

"Anggota Exco PSSI periode 2023-2027, Sumardji menjawab telak kritikan Bung Towel terhadap Coach Shin Tae-yong (STY)."

"Towel sedang stresss karna timnas menang hahaha cari-cari kesalahan lain"

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads