Lagi! Kecelakaan Bus Rombongan Study Tour SMP 3 Depok Sleman Terjadi di Bali

Lagi! Kecelakaan Bus Rombongan Study Tour SMP 3 Depok Sleman Terjadi di Bali

Kecelakaan bus rombongan study tour SMP 3 Depok Sleman tertimpa tiang listrik di Bedugul, Bali-Foto/Tangkapan Layar-

BALI, DISWAY.ID -- Kecelakaan bus pariwisata membawa rombongan study tour kembali terjadi.

Kali ini kecelakaan dialami oleh bus Sarwonadhi Trans di Bedugul, Bali.

Bus tersebut membawa rombongan study tour SMP 3 Depok, Sleman, Yogyakarta.

BACA JUGA:3 Orang Tewas Akibat Pesawat Latih Jatuh di BSD

BACA JUGA:Pesawat Latih Jatuh di BSD, Ini Kata Kemenhub

Laporan yang masuk, kecelakaan terjadi karena sebuah tiang listrik roboh.

Tiang listrik tersebut kemudian menimpa badan bus bagian belakang.

Alhasil bus rombongan study tour SMP 3 Depok Sleman itu tertimpa.

Bus terpaksa berhenti di tengah jalan di titik tikungan.

Tiang listrik itu juga menyebabkan kabel-kabel listrik menjuntai di badan bus.

Beruntung tidak ada korban dalam kecelakaan bus rombongan tersebut.

BACA JUGA:Pesawat Cessna 172 Jatuh di Tangsel, Terpantau 3 Jenazah Dievakuasi

BACA JUGA:Kondisi Pesawat Cessna 172 PK-IFP Usai Jatuh di BSD, Jasad Korban Tergeletak

Dinas Pendidikan (Disdik) Sleman pun membenarkan insiden tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads