Ustadz Khalid Basalamah Ingatkan Buruknya Tikus, Nonton Mickey Mouse Dilarang: Bisa Menghalangi Akidah

Ustadz Khalid Basalamah Ingatkan Buruknya Tikus, Nonton Mickey Mouse Dilarang: Bisa Menghalangi Akidah

Pernah Mimpi Digigit Tikus? Ustadz Khalid Basalamah Sebut Ada 'Keburukan'---Freepik

JAKARTA, DISWAY.ID - Pernah mimpi digigit atau didatangi tikus saat sedang terlelap di malam hari, sebenarnya apa sih artinya dalam Islam?

Tikus merupakan hewan pengerat yang ternyata dianggap buruk dalam pandangn agama Islam.

Istilah fuwaisiqoh melekat dengan hewan tikut karena Islam menghalalkan kepada para umat untuk membunuh tikus lantaran hewan yang dinilai buruk.

Ustaz Khalid Basalamah memberikan penjelasan dari Ibnu Sirin Rahimahullah yang menyatakan bahwa jika seseorang bermimpi melihat tikus, hal itu dapat diartikan sebagai pertanda keburukan.

BACA JUGA:Bikin Eneg, Demi Konten Viral Pria Rela Makan Tikus Got Pakai Nasi: Gurih Banget!

"Dikatakan oleh Ibu Sirin Rahimahullah dalam buku beliau Takwil Mimpi, diambil dari hadis SAW, semua hewan yang boleh dibunuh dalam agama, termasuk tikus di sini, kalau seseorang mimpi melihat tikus berarti dia mimpi keburukan," ucap Ustaz Khalid Basalamah, dikutip dari video di Youtube Al-Fadani.

Demikian pula, jika seorang laki-laki bermimpi tentang tikus, hal itu bisa diartikan bahwa ada wanita buruk yang mendekatinya.

Sama seperti jika seorang perempuan bermimpi adanya tikus, bisa jadi pertanda buruk terutama dalam hal pernikahan atau kehidupan sosialnya.

Nabi Muhammad SAW bahkan memerintahkan agar lampu dimatikan saat malam hari untuk mencegah kedatangan fuwaisiqoh atau tikus yang dapat mengganggu.

BACA JUGA:Sinopsis Film Malam Pencabut Nyawa yang Tayang di Bioskop, Kisah Remaja Ungkap Misteri Teror di Alam Mimpi

Umar bin Khattab pernah membawa seekor tikus yang ditangkap di rumahnya kepada Nabi Muhammad SAW.

Nabi mengizinkan Umar untuk membunuh tikus tersebut karena telah mengganggu rumahnya.


Ustadz Khalid Basalamah Ingatkan Buruknya Hewan Tikus Baik di Mimpi Maupun Nyata--Istimewa

"Pernah Umar bin Khattab membawa kepada Nabi SAW, seekor tikus yang ditangkap di rumah beliau. Oleh Umar bin Khattab dipegang, dibungkus dan dibawa," terang Ustadz Khalid Basalamah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: