Identitas Pemilik Akun Facebook Icha Shakila Dikantongi, Fakta Baru Ditemukan

Identitas Pemilik Akun Facebook Icha Shakila Dikantongi, Fakta Baru Ditemukan

Penyidik Subdit Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Metro Jaya telah memeriksa pemilik akun Facebook Icha Shakila.-Rafi Adhi Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID - Penyidik Subdit Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Metro Jaya telah memeriksa pemilik akun Facebook Icha Shakila.

Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan pemilik akun Facebook yang asli itu berinisial S.

BACA JUGA:Pemilik Akun Facebook Icha Shakila Berdalih Akunnya Diretas, Jadi Dalang Pelecehan Viral Ibu dan Anak

BACA JUGA:Ibu Asal Bekasi Lecehkan Anaknya, Dijanjikan Uang oleh Akun Facebook Icha Shakila

" Bahwa benar S memiliki akun Facebook atas nama Icha Shakila , namun URL Link akun berbeda dengan URL Link Akun Facebook hasil Digital Forensik, namun menggunakan foto orang yang sama," katanya kepada awak media, Sabtu 8 Juni 2024.

Akun Facebook Icha Shakila yang digunakan untuk meminta dan mengancam dua ibu lakukan serta rekam saat lecehkan anak kandungnya disebut duplikasi dari akun asli S.

"Diduga pelaku menduplikasi Akun Facebook milik S untuk melakukan kejahatan," ujarnya.

BACA JUGA:Viral Kembali Ibu Diduga Rekam dan Lecehkan Anak, Korban Lain Akun Facebook Icha Shakila

BACA JUGA:Akun Facebook yang Perintahkan Ibu Lecehkan Anaknya Tidak Bisa Dibuka, Polisi Kejar Pelaku

Sebelumnya, pemilik akun Facebook Icha Shakila yang diduga ancam dua ibu berinisial RH (22) dan AK (26) untuk membuat video pelecehan dengan anaknya mengaku akunnya itu dihack atau diretas

Ade membeberkan pihaknya telah memeriksa pemilik akun tersebut.

"Utk akun FB Icha Shakila sudah ditemukan oleh penyidik Subdit Cyber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya beberapa waktu lalu, sesaat setelah pengungkapan kasus yg ditangani oleh penyidik Subdit Cyber Ditreskrimsus PMJ," bebernya.

"Dari hasil pemeriksaan yg telah dilakukan penyidik terhadap pemilik akun FB Icha Shakila, bhw akun tsb diduga juga telah dihack oleh seseorang tak dikenal" tambahnya.

BACA JUGA:Akun Facebook Icha Shakila Diburu, Diduga Terlibat Penyebab Video Ibu Setubuhi Anak

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads