Saksi Ceritakan Detik-detik Kebakaran Hotel All Nite & Day Tewaskan 3 Orang
Salah satu saksi yang melihat kebakaran di Hotel All Nite & Day menyebut kebakaran di hanya di lantai 6.-Rafi Adhi Pratama-
TANGSEL, DISWAY.ID -- Salah satu saksi yang melihat kebakaran di Hotel All Nite & Day menyebut, kebakaran di hanya di lantai 6.
Salah satu saksi yang merupakan pekerja kuli bangunan, Milhan (41) mengatakan dirinya melihat kebakaran itu ketika sedang bekerja.
"Yang kebakaran hanya yang lantai paling atas, lantai enam, saya lagi bekerja disini, sedang membuat lift bersama pekerja lainnya," katanya kepada awak media, Sabtu 8 Juni 2024.
BACA JUGA:Usai Terbakar, Begini Kondisi Hotel All Nite & Day
BACA JUGA:Korsleting Listrik, Hotel di Alam Sutera Kebakaran, Korban 3 Orang Tewas
Diterangkannya, dirinya kaget ketika sedang bekerja tiba-tiba ada lantai yang terbakar sore tadi.
"Lagi fokus kerja sama yang lain. sekitar jam 15.30 tiba-tiba ramai karena ada kebakaran, langsung membesar apinya," terangnya.
"Api dari bagian dalam. katanya ada enam yang terjebak di lift," lanjutnya.
Sebelumnya, kebakaran terjadi di sebuah hotel kawasan Alam Sutera, Tangerang Selatan hari ini (8/7).
Dikutip dari akun Instagram Damkar Tangerang Selatan @damkartangselofficial. Tampak kejadian terjadi sekitar pukul 15.40 WIB.
BACA JUGA:Pemilik Akun Icha Shakila Ngaku Diancam dan Ditawari Kerja Seperti 2 Ibu Viral di Merdsos
"Izin melaporkan kejadian kebakaran hari Sabtu 8 Juni 2024, terima laporan jam 15.40 WIB," tulis keterangan dalam caption tersebut.
"Lokasi kejadian Jalan Alam Utama, Town Center, Alam Sutera," lanjut keterangannya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: