8 Jenazah Kebakaran Glodok Diterima RS. Polri Kramat Jati

8 Jenazah Kebakaran Glodok Diterima RS. Polri Kramat Jati

8 Jenazah Kebakaran Glodok Diterima RS. Polri Kramat Jati-Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Rumah Sakit (RS) Kramat Jati, Jakarta Timur baru saja menerima satu jenazah kebakaran Glodok Plaza, Jakarta Barat. 

Kini, RS Kramat Jati sudah menerima delapan kantong jenazah dalam pertistiwa tersebut.

BACA JUGA:8 Kantong Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza Segera Diidentifikasi

BACA JUGA:BPBD Sebut Total Kerugian Kebakaran Glodok Plaza Capai Rp90 Miliar, 14 Orang Dinyatakan Hilang

Dalam pantauan Disway.Id di lokasi, satu jenazah yang dibawa oleh mobil ambulan dan diturunkan di Instqlasi Kedokteran Forensik pada pukul 17.10 WIB.

Ketika penurunan jenazah korban, bau gosong disertai bau amis tercium samar-samar. Terlihat, kotoran abu dari insiden itu masih melekat di kantong jenazah.

Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakbar, Joko Susilo, kepada wartawan di Glodok Plaza, Jakarta Barat mengatakan bahwa pihaknya masih melakukan evakuasi di sekitar lokasi. Hingga menemukan satu jenazah.

BACA JUGA:Keluarga Korban Kebakaran Glodok Plaza Klaim Asuransi, Pemprov DKI: Kami Dampingi

BACA JUGA:DVI Terus Kumpulkan Sampel DNA dan Barang Bukti di TKP Kebakaran Glodok Plaza

"Jadi dalam satu kantong tadi kita sepakat, kita temukan dalam satu kantong jenazah," ucap Joko di Jakarta pada Sabtu, 18 Januari 2025.

Joko menjelaskan ketika timnya menemukan satu kantong jenazah, korban tersebut sudah tidak utuh lagi.

"Ya, ada indikasi gigi dan ada indikasi potongan daging dan kulit. Jadi emang posisinya sudah tidak utuh. Jadi masih di kisaran itu," ungkapnya.

Selanjutnya, Joko menyebut jenazah tersebut langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati guna dilakukan identifikasi.

BACA JUGA:Sejumlah Keluarga Lakukan Pencocokan Data Korban Kebakaran Glodok Plaza di RS Polri Kramat Jati

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads