Viral Polwan Bakar Suami yang Juga Polisi Hingga Tewas, Netizen Pertanyakan Psikotes Kepolisian

Viral Polwan Bakar Suami yang Juga Polisi Hingga Tewas, Netizen Pertanyakan Psikotes Kepolisian

Kesal lantaran gaji habis karena suami yang juga anggota Polri kecanduan judi online, Briptu FN tega bakar suaminya sendiri di Mojokerto hingga tewas-Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID – Viral di Mojokerto, seorang istri yang merupakan seorang Polwan membakar suaminya sendiri.

Polisi Briptu Rian Dwi Wicaksono di Mojokerto Jawa Timur dibakar istrinya sendiri Briptu Fadhilatun Nikmah.

Alhasil, sang suami mengalami luka bakar hingga 90% dan berujung tewas.

BACA JUGA:Polwan Bakar Polisi, Reza Indragiri Sayangkan Polisi Justru Kecanduan Judi Online

Dikutip dari akun X dhemit_is_back, terlihat unggahan peristiwa tersebut.

Wanita klau sedang marah ngeri..

Polisi Briptu Rian Dwi Wicaksono di Mojokerto Jawa Timur di bakar istrinya sendiri Briptu Fadhilatun Nikmah dan akhirnya tadi 12 siang MD karena luka bakar 90%

Perkara gaji 13 yang berkurang 800rb

Rian.. Rian.. nasibmu tragis sekali,” tulis akun tersebut.

BACA JUGA:Polisi Temukan Barang Bukti Ini saat Olah TKP Kebakaran Hotel All Nite & Day

Kapolres Mojokerto Kota Ajun Komisaris Besar Polisi Daniel S Marunduri membenarkan peristiwa polwan membakar suami sendiri itu.

Dia juga membenarkan pelaku adalah seorang polwan yang bertugas di Polres Mojokerto Kota

Sebelum pelaku membakar korban, pelaku bertanya tentang kurangnya gaji ke-13 yang diperoleh korban.

BACA JUGA:Viral Polisi Live TikTok Saat Jam Bertugas, Netizen: Kerja Kalian Apa Kok Malah Ngonten?

Polwan curiga nominal gaji sebesar Rp 2.800.000 yang baru saja diterima suaminya itu tersisa tinggal Rp 800.000 tanpa alasan yang jelas.

Lalu Polwan menyiram tubuh suaminya dengan bensin.

Korban akhirnya meninggal pada Minggu siang 9 Juni 2024. Korban dimakamkam ke kampung halamannya di Kabupaten Jombang.

Informasi yang diperoleh menyebutkan pelaku mengalami baby blues.

BACA JUGA:Ada Laga Timnas Indonesia vs Irak, Polisi Imbau Warga Hindari GBK dan Suporter Naik Transportasi Umum

Netizen berkomentar beragam.

Salah satunya soal tes Psikotes yang dilalui polisi sebelum masuk korps.

“Psiko,” tulis netizen.

“Ini psikotesnya gimana,” tulis yang lain.

“Kliatan dr fotonya uda kliatan psikopatnya. Mgkn psiko testnya kurang lengkap waktu dia masuk polri,” tulis netizen.

“Ini mungkin yang di sebut tidak bersyukur ? Atau mungkin lolos jadi anggota karena curang. Lah di Indonesia banyak pekerja gajinya gak cukup untuk kebutuhan sebulan,” tulis netizen.

BACA JUGA:Suaminya Dilaporkan Polisi, Begini Respons Bunga Citra Lestari

“Bukan tidak bersyukur lah, bayangkan baru melahirkan 2 anak kembar, suami kdrt, jual mobil, pinjol, maen sulit, gimana ga kena psikologisnya, masih waras g kena baby bluesnya aja syukur, tapi gue g membenarkan perbuatan tersebut ya.. Cwe jarang nekat kalau g bner benr stres,” tulis netizen.

“Ternyata, yg mendapatkan gaji harian lebih bahagia dari pada mereka yg mendapatkan gaji bulanan, kurang saja sampai ngebakar. Ngeriii,” tulis yang lain.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: