Dokter Richard Lee Maju Paling Depan, Janji Beri Pekerjaan untuk Satpam Plaza Indonesia yang Dipecat Gegara Pukul Anjing

Dokter Richard Lee Maju Paling Depan, Janji Beri Pekerjaan untuk Satpam Plaza Indonesia yang Dipecat Gegara Pukul Anjing

Viral security Plaza Indonesia pukul anjing--Instagram Plaza Indonesia

JAKARTA, DISWAY.ID - Pemecatan seorang security yang viral di media sosial lantaran memukul seekor anjing membuat dokter Richard Lee iba.

Dokter kecantikan tersebut akhirnya turun tangan membantu.

Ya, dokter Richard Lee sangat menyayangkan sikap netizen dan figur publik yang buru-buru memviralkan kejadian pemukulan anjing di Plaza Indonesia. Sehingga, nasib sekuriti tersebut terpaksa harus kehilangan pekerjaan.

BACA JUGA:Robby Purba Minta Maaf Usai Bikin Satpam Plaza Indonesia yang Pukul Anjing Viral: Aku Menyesal!

"Akibat kecepatan hujatan netizen tanpa teliti 2 sisi seorang bapak kehilangan pekerjaannya, dihujat, kena mental dan mgkn dikucilkan. Siapa yang bertanggung jawab kalau sudah seperti ini?? Mana artis yang viralin??,” tulis dokter Richard di Instagram-nya, @dr.richard_lee, Senin 10 Juni 2024.

Oleh karena itu, sebagai bentuk prihatin, dokter Richard Lee akan memberikan tawaran pekerjaan untuk sekuriti yang dipecat tersebut.

Dokter Richard Lee meminta bantuan warganet agar sekuriti tersebut bisa menghubungi pihaknya untuk diberikan pekerjaan pengganti.

BACA JUGA:Alshad Ahmad 'Wajarkan' Satpam Plaza Indonesia Pukul Anjing Pelacak: Harus Ada Koreksi

“Untuk yang kenal bapak nya, atau keluarga bapaknya lihat postingan ini, atau bapaknya yang lihat, saya kasih pekerjaan jadi security di perusahaan saya saja pak.. kontak no asisten saya 0812 96257954,” kata dokter Richard.

Seperti yang sudah diketahui, Robby Purba adalah salah satu selebritis yang turut menyebarkan video pemukulan anjing oleh security di Instagram pribadinya. Bahkan, ia juga meminta pihak Mall Plaza Indonesia untuk menindak tegas si security.

Tagar Plaza Indonesia pun viral dan menjadi trending topic Indonesia di aplikasi media sosial X. Hingga berita ini ditayangkan terpantau sebanyak 3.998 cuitan yang menggunakan kata kunci "Plaza Indonesia" di X.

BACA JUGA:Robby Purba Bikin Satpam Plaza Indonesia Dipecat? Nikita Mirzani: Gegara Anjing Gigit Kucing Orang Jadi Pengangguran!

Sebelumnya, Plaza Indonesia angkat bicara tentang viralnya video tindakan sang security. 

Plaza Indonesia meminta maaf dan berjanji melakukan tindakan disiplin kepada sang security. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: