Intip Kelebihan Mitsubishi XForce yang Akhirnya Menuai Penghargaan
Mitsubishi XFORCE/ilustrasi-ilustrasi-disway.id
JAKARTA, DISWAY.ID-- Beberapa waktu lalu Mitsubishi XFORCE baru saya mendapatkan penghargaan sebagai Best Low SUV 5-seater di ajang OTOMOTIF Award 2024.
Pengakuan ini semakin menegaskan posisi XFORCE yang semakin kuat di segmen low SUV yang saat ini terus memanas.
BACA JUGA:Beli Mitsubishi XForce di IIMS 2024 Bisa Dapat Cashback Hingga Puluhan Juta
Menjadi yang terbaik di kelasnya, XFORCE hadir dengan beberapa keunggulan, di antaranya adalah dari segi desain yang mencolok sejak pertama kali dihadirkan.
Intan Vidiasari, General Manager Marketing Communication & PR Division PT MMKSI mengatakan, Mitsubishi XFORCE hadir dari hasil studi mendalam yang dikembangkan khusus untuk pasar otomotif di ASEAN.
Menawarkan kelincahan dan efisiensi dari sebuah kendaraan 5-seater, yang mengkombinasikan utilitas, kehandalan diberbagai medan, kenyamanan, serta performa khas Mitsubishi Motors,” ujar Intan dalam keterangan resminya, Senin 27 Mei 2024 lalu.
BACA JUGA:Mobil Listrik Mitsubishi L100 EV Resmi Dijual, Xforce Kembali Jadi Bintang di IIMS 2024
Mitsubishi XFORCE sebagai pedatang baru di pasar compact SUV yang kompetitif, menawarkan desain yang stylish.
Kemudian pada deretan fitur mobil ini juga jadi pembeda. Fitur unggulan termasuk sistem audi Dynamic Sound Yamaha Premium yang dikembangkan secara eksklusif untuk model ini semakin meningkatkan driving experience para penggunanya.
Selain itu, kemampuan XFORCE dalam kondisi off-road ringan didukung oleh DNA SUV khas Mitsubishi Motors, dengan mode berkendara seperti Normal, Wet, Gravel, dan Mud.
Ditambah ground clearance yang tertinggi dikelasnya hingga 222 mm menjadikan model ini mencuri perhatian di jalanan.
BACA JUGA:Mitsubishi Xforce Go Internasional, Vietnam Negara Tujuan Pertama
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: