Amerika Persiapkan Evakuasi Warganya dari Lebanon, Ratusan Pasukan Bergerak ke Perbatasan

Amerika Persiapkan Evakuasi Warganya dari Lebanon, Ratusan Pasukan Bergerak ke Perbatasan

Meningkatkan ketegangan antara Lebanon dan Israel membuat Amerika mengambil tindakan untuk evakuasi warganya dan mengirimkan ratusan pasukan ke perbatasan Israel Lebanon.-tangkapan layar X@ULM_Info-

JAKARTA, DISWAY.ID – Meningkatkan ketegangan antara Lebanon dan Israel membuat Amerika mengambil tindakan untuk evakuasi warganya dan mengirimkan ratusan pasukan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Departemen Pertahanan Amerika yang memindahkan pasukannya lebih dekat ke perbatasan Israel-Lebanon.

Pasukan ini diperbantukan seiring dengan rencana Amerika evakuasi warganya yang berada di Lebanon.

BACA JUGA:Jokowi Pastikan Bansos Pangan Beras Berlanjut Hingga Desember 2024

BACA JUGA:Gibran Tepis Isu Duet Heru-Kaesang Saat Blusukan dengan Pj Gubernur Jakarta

Dilansir oleh TASS, pihak pemerintah Amerika khawatir jika Israel akan melancarkan operasi darat di Lebanon dalam beberapa minggu mendatang.

Pada hari Rabu 26 lalu, kapal serbu amfibi serbaguna USS Wasp milik Angkatan Laut Amerika  dan Unit Ekspedisi Marinir ke-24 dikerahkan kembali ke Mediterania. 

Selain itu, dermaga kapal pendarat USS Oak Hill juga berada di kawasan tersebut. 

BACA JUGA:Perang Israel Lebanon Segera Pecah, Barisan Artileri IDF Bergerak Incar Hizbullah

BACA JUGA:Israel Serang Lebanon, Buru Hizbullah Hingga Habis

Sedangfkan para pejabat Amerika terus melakukan komunikasi dengan sekutunya untuk melakukan kordinasi dalam mengevakuasi warga mereka.

Pihak militer Israel dilaporkan telah menyetujui rencana operasional serangan di Lebanon pada pertengahan Juni. 

Opreasi tersebut direncanakan setelah pasukan Israel melakukan tugasnya di Jalur Gaza untuk menghabisi Hamas.

BACA JUGA:VIRAL! Pelayan di Restoran Blok M Sebut Pelanggan 'Tobrut' Kini Terancam Dipecat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: