Honda Dream Cup 2024 Kembali Hadir, Siap Wadahi Pecinta Balap Tanah Air

Honda Dream Cup 2024 Kembali Hadir, Siap Wadahi Pecinta Balap Tanah Air

Honda Dream Cup 2024 Kembali Hadir, Siap Wadahi Pecinta Balap Tanah Air-AHM-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Wadah aktifitas untuk pelaku dan pecinta balap Honda di Indonesia kembali digelar melalui Honda Dream Cup (HDC). 

Sebagai arena ‘pesta’ balap yang lengkap dan terbuka untuk berbagai kalangan, HDC hadir lengkap mulai dari kelas dan berbagai kegiatan pendukungnya akan hadir di 4 kota di Indonesia.

BACA JUGA:Balap HDC 2023 Kembali Digelar, Mampir di 4 Kota, Berikut Jadwalnya!

BACA JUGA:Rejeki Akhir Tahun, Balap di LFN HP969 Road Race Championship 2023, Aldi Satya Sabet Hadiah Rp 250 Juta

Pada kelas yang dilombakan, HDC membuka 9 kelas utama, yakni Sonic/GTR 150 Expert/Novice (HDC 1), Sonic/GTR150 Rookie U-16 (HDC 2), Sonic/GTR150 Beginner U-12 (HDC 3), CBR Pemula (HDC 4), Supermoto tune-up 180cc terbuka (HDC 6), Matic Standar s/d 130 Wanita (HDC 7), Matic tune up s/d 130 terbuka (HDC 9), Supermoto 150 standar pemula (HDC 5) dan juga Matic Standar s/d 130 Pemula (HDC 8). 

Semua kelas ini menjadi wadah bagi pembalap muda dalam menunjukkan kemampuannya sebagai talenta balap Tanah Air yang mumpuni. 

HDC pun membuka kesempatan dibukanya kelas baru pada lokasi penyelenggaraan yang memiliki antusias pembalap pada minat tertentu.

BACA JUGA:Tutup Akhir Tahun dengan Hadiah Bejibun, Grand Final LFN HP969 Road Race Championship Bakal Digelar di Sentul

BACA JUGA:Irwan Ardiansyah Meninggal Dunia, Selamat Jalan Dewa Road Race Asal Yogyakarta

Tidak hanya sekedar menyuguhkan persaingan di lintasan balap, HDC juga memiliki rangkaian kegiatan menarik. 

Dimulai dari HDC Tour di mana para siswa SMA/SMK sederajat diajak sharing melalui Racing Technical Forum yang akan diisi oleh mekanik Astra Honda Racing Team (AHRT) untuk berbagi pengalaman yang mereka miliki. 

Tidak hanya itu, HDC juga mengajak komunitas sepeda motor Honda setempat untuk mengunjungi lokasi ikonik di area pelaksanaan HDC. 

BACA JUGA:Hobi Otomotif, Al Ghazali Bikin Tim Balap Seven Speed Motorsports

BACA JUGA:Catat Tanggalnya, Pertamax Turbo Drag Fest 2024, Pestanya Pecinta Balap Trek Lurus Bakal Digelar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: