PKB Pertimbangkan Dukungan untuk Kaesang di Pilgub Jakarta, Cak Imin: Tunggu Hasil Istikharah
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar Menyambut Kunjungan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep-Fajar Ilman-
JAKARTA, DISWAY.ID - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar, atau dikenal Cak Imin, mengungkapkan bahwa partainya saat ini sedang melakukan proses pematangan terkait potensi dukungan untuk Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, dalam Pilkada Jakarta.
Proses pematangan untuk dukungan di Pilkada Jakarta disebut Cak Imin sedang berproses di PKB.
BACA JUGA:Datangi DPP PKB, Kaesang Pakai Sarung dan Peci Khas Santri
BACA JUGA:Respon Lukman Edy Usai Dipolisikan PKB: Jangan Alergi Dikritik!
"Sikap PKB menyangkut DKI ini dalam proses pematangan yang tentu dengan diskusi dengan PSI juga salah satu proses pematangan," katanya kepada wartawan, di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Selasa, 6 Agustus 2024.
Namun, Cak Imin mengakui bahwa keputusan dukungan belum sepenuhnya matang. Ia menambahkan dengan nada bercanda bahwa Kaesang yang merupakan calon potensial juga masih menunggu hasil Istikarah-nya.
"Dengan PSI pun juga belum detail karena mas Kaesang juga katanya menunggu Istikharah," ujarnya sambil tertawa.
BACA JUGA:Kaesang: PSI Beri Rekomendasi untuk Ahmad Luthfi di Pilgub Jawa Tengah 2024
BACA JUGA:Kelakar Kaesang Soal Perkataan 'Jangan Sampai Kelebon Pejabat Blusukan
Terkait kemungkinan Kaesang untuk mendampingi Luthfi di Pilkada Jawa Tengah, Cak Imin menegaskan bahwa PKB tetap ingin menjalin kerja sama dengan PSI di mana pun.
"Terus gimana ini DKI atau Jateng? Nanti menunggu Istikharah. begitu juga PKB, pada dasarnya PKB menginginkan kerja sama di mana pun dengan PSI, soal nanti jodoh kayak apa, itu ada prosesnya," tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: