Pakai Cara Blusukan Khas Jokowi, Andra Soni Siap Lawan Airin dalam Pilgub Banten 2024

Pakai Cara Blusukan Khas Jokowi, Andra Soni Siap Lawan Airin dalam Pilgub Banten 2024

Pakai Cara Blusukan Khas Jokowi, Andra Soni Siap Lawan Airin dalam Pilgub Banten 2024-Disway/Fajar Ilman-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Bakal calon gubernur Banten sekaligus Ketua DPRD Banten, Andra Soni, mengungkapkan strategi menghadapi pesaingnya, Airin Rachmi Diany dalam Pilkada Banten.

Soni menjelaskan bahwa dia akan fokus pada konsolidasi dan koordinasi dengan rekan-rekan koalisinya.

BACA JUGA:DPP Golkar Tunggu Airin Rachmi Diany Cari Pendamping di Pilkada Banten 2024, Kebut Koalisi dengan PDIP?

BACA JUGA:Sinyal Usung Airin, Golkar dan PDIP Jalin Komunikasi Informal Jelang Pilkada Banten 2024

"Saya juga mendapatkan tugas untuk melakukan upaya menikmati tingkat dikenal oleh masyarakat, dan turun ke masyarakat, dan saya tidak perlu sampaikan berapa titik saya turun setiap hari," katanya kepada wartawan, Minggu, 11 Agustus 2024.

Soni mencontohkan pendekatan Presiden Jokowi dalam blusukan dan berkomitmen untuk menyapa masyarakat secara langsung.

"Tapi saya meyakini pak Jokowi pernah melakukan hal yang sama, dan saya akan mencontoh dan saya yakin blusukan, menyapa masyarakat, menyalami masyarakat dan jujur pada apa yang akan kita perjuangkan," ucapnya.

BACA JUGA:Adu Harta Kekayaan Calon Gubernur Banten Airin Rachmi Diany vs Andra Soni

BACA JUGA:Kubu Airin Mesti Waspada, Arief R Wismansyah Bisa Jadi Lawan Sepadan di Pilkada Banten 2024

Dia yakin bahwa kebersamaan dan dukungan dari berbagai pihak akan membantunya memenangkan pemilihan serta membawa perubahan dan percepatan pembangunan di Banten.

"Insha Allah saya yakin yang diperlukan adalah kebersamaan dan saya yakin juga masyarakat Banten butuh perubahan, masyarakat Banten butuh percepatan pembangunan, dan saya punya keyakinan dukungan dari banyak pihak akan membuat kita menang," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads