Bek Arsenal Omar Rekik Siap Hengkang, The Gunners Incar Karl Hein

Bek Arsenal Omar Rekik Siap Hengkang, The Gunners Incar Karl Hein

Bek Arsenal Omar Rekik Siap Hengkang-omarrekik/Instagram-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Omar Rekik ingin meninggalkan Arsenal secara permanen musim panas ini.

Pemain internasional Tunisia, Omar Rekik  itu telah menjadi sosok yang terlupakan di Emirates, Arsenal.

Omar Rekik didatangkan dari Hertha BSC pada tahun 2021, tetapi perkembangannya belum sesukses yang diharapkan oleh para petinggi Arsenal.

BACA JUGA:Charlie Patino Hengkang dari Arsenal, Pemain Ajaib Akademi The Gunners Tuntaskan Transfer Impian

BACA JUGA:RUMOR! Liverpool Temukan Pengganti Mohamed Salah, Sekarang Main di LaLiga Spanyol

Di Hertha, Omar Rekik tidak berhasil membuat satu pun penampilan senior dan tren ini berlanjut di Arsenal, dengan pemain berusia 22 tahun itu menghabiskan dua tahun terakhir dengan status pinjaman.

Bek tengah itu pindah ke Sparta Rotterdam enam bulan setelah bergabung dengan The Gunners sebelum dua kali bergabung dengan Wigan Athletic dan kemudian Servette.

Namun, kariernya di Swiss dengan cepat berubah buruk, karena Servette tidak memenuhi tenggat pendaftaran Liga Super Swiss.

Akibatnya, Omar Rekik tidak memenuhi syarat untuk tampil bagi klub yang bermarkas di Jenewa tersebut dan klub tersebut memutuskan untuk tidak menggunakan opsi pembelian mereka.

Ia kembali ke Arsenal awal musim panas ini dan kini tengah mencari jalan keluar permanen.

BACA JUGA:Mikel Merino Gabung Arsenal, Ungkap Satu Pemain The Gunners yang Mendukung Langkahnya

BACA JUGA:Here We Go! MU Datangkan Manuel Ugarte Secara Permanen, Segini Harganya

The Gunners akan Jual Omar Rekik

Arsenal juga ingin memangkas kerugian mereka dan menjual Omar Rekik ke klub yang mengingginkannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: