Dijegal Indonesia, Roberto Mancini Keluhkan Kualitas Pemain: Arab Saudi Rata-rata Pemain Cadangan

Dijegal Indonesia, Roberto Mancini Keluhkan Kualitas Pemain: Arab Saudi Rata-rata Pemain Cadangan

Roberto Mancini beralasan hasil imbang melawwan Indonesia karena Arab Saudi dihuni pemain-pemain cadangan klub-@robertomancini10/Instagram-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Timnas Indonesia sukses menjegal Arab Saudi dengan hasil imbang 1-1 di laga pembuka kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.

Tandang ke Stadion King Abdullah, Kamis, 5 September 2024, anak asuhan Shin Tae-yong mampu merepotkan Arab Saudi.

Indonesia secara mengejutkan mampu mengungguli The Green Falcons di menit 19' melalui gol Ragnar Oratmangoen.

BACA JUGA:Update Hasil dan Klasemen Sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Timnas Indonesia Nyodok Peringkat Keempat

Sementara tim tuan rumah akhirnya baru bisa menyamakan kedudukan jelang turun minum melalui gol Musab Al Juwayr di menit 45+3'.

Roberto Mancini menegaskan ia tak puas dengan hasilnya.

Menurut Mancini masalah terbesar bagi timnya adalah soal penyelesaian akhir.

Ia murka karena anak asuhannya melewatkan sejumlah peluang bagus.

BACA JUGA:Roberto Mancini Puji Rizky Ridho-Jay Idzes, Terbukti Merepotkan Arab Saudi: 'Lawan Kami Pemain-pemain Bagus'

Salah satunya peluang emas Salem Al Dawsari yang gagal sebagai eksekutor tendangan penalti di menit 79'.

Tendangan pemain Al Hilal itu mampu dibaca kiper timnas Indonesia, Maarten Paes dengan sangat baik.

"Kami punya masalah besar terkait penyelesaian akhir. Di pertandingan ini kami punya banyak peluang bagus," jelasnya dilansir dari Arriyadiyah.

Mancini mengatakan masalah ini terjadi tak hanya melawan Indonesia saja.

Ia beralasan jika hasil melawan Indonesia bukan tolak ukur buruknya permaian Arab Saudi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads