Niat Melerai Perkelahian, Remaja di Jaktim Malah Disiram Air Keras

Niat Melerai Perkelahian, Remaja di Jaktim Malah Disiram Air Keras

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi --Rafi Adhi Pratama

JAKARTA, DISWAY.ID - Remaja berinisial MRAR (15) disiram air keras di kawasan Jakarta Timur.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan kejadian terjadi pada Minggu 8 September 2024 sekitar pukul 02.30 WIB.

BACA JUGA:Tampang Bang Jago Pelaku Penyiram Air Keras Terhadap Pasturi di Duri Kosambi Jakbar

"Kasus ini sudah ditangani Polres Metro Jakarta Timur," katanya kepada awak media, Selasa 10 September 2024.

Diterangkannya, kejadian berawal saat korban hendak melerai perkelahian yang terjadi di Jalan Prumpung Sawah, Cipinang Besar Utara, Jatinegara Jakarta Timur. 

BACA JUGA:Sakit Hati Kerap Dimarahi Atasan, Bocah 18 Tahun Siram Air Keras Ke Wajah Korban di Duri Kosambi Jakbar

Seketika pelaku menyiram air keras terhadap korban.

"Awal kejadian korban melihat pelaku yang sedang berkelahi kemudian korban hendak melerai tapi tiba-tiba pelaku langsung menyiramkan air keras ke arah korban," ujarnya.

BACA JUGA:Identitas Pelaku Penyiraman Air Keras Anggota Polres Metro Jaktim Diungkap, Ternyata Masih Pelajar

Akibat penyiraman itu, korban menderita luka bakar.

Kemudian, penyidik masih memburu pelaku.

BACA JUGA:Begini Kondisi Terkini Korban Penyiraman Air Keras di Duri Kosambi Jakbar

"Wajah dan perut korban melepuh. Kejadian tersebut dilaporkan Ke Polres Metro Jakarta Timur," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: