Hadapi Persaingan, Pemprov DKI Revitalisasi Pasar Tradisional dan Terapkan Transaksi Digital

Hadapi Persaingan, Pemprov DKI Revitalisasi Pasar Tradisional dan Terapkan Transaksi Digital

Pedagang lebih nyaman berjualan usai revitalisasi pasar.-Cahyono -

Selain itu, ada pula dua pasar khusus, yakni Unit Pasar Besar (UPB) Tanah Abang di Jakarta Pusat dan Induk Kramat Jati di Jakarta Timur.

Selain merevitalisasi pasar, tambah Agus, Perumda Pasar Jaya juga menjalin kerja sama dengan Transjakarta untuk penyediaan infrastruktur dan pengelolaan layanan transportasi umum.

Penandatanganan kerja sama ini bertujuan untuk memperkuat serta meningkatkan kualitas layanan transportasi umum di Jakarta.

Sebagai bagian dari upaya integrasi transportasi, proyek ini pun mencakup rencana pengembangan LRT (Light Rail Transit) yang terhubung dengan Pasar Pramuka.

"Kerja sama ini diharapkan dapat mempermudah akses pengunjung dan pedagang ke pasar-pasar yang ada di Jakarta," ucap Agus.

Perumda Pasar Jaya membenahi pula pasar tradisional dengan program beautifikasi pasar. 36 pasar yang sudah dicat bangunannya yakni Pasar Cengkareng, Pasar Jembatan Dua, Pasar Senen Blok III, Pasar Petojo Ilir, Pasar Cikini Ampiun, Pasar Palmerah, Pasar Gembrong, Pasar Nangka Bungur, Pasar Gang Kancil, Pasar Ganefo, Pasar Kampung Duri, Pasar Tanah Abang Blok A/F, UPB Induk Kramat Jati, Pasar Ciplak, Pasar Palmeriam, Pasar Bata Putih, Pasar Kelapa Gading, Pasar Kramat Jati, Pasar Jatinegara, Pasar Ujung Menteng, Pasar Pluit, Pasar Rawabadak, Pasar Ciracas, Pasar Cipulir, Pasar Pondok Labu, Pasar Pelita, Pasar Anyar Bahari, Pasar Waru, Pasar Kalibaru, Pasar Cibubur, Pasar Sunan Giri, Pasar Bidadari, Pasar Mayestik, Pasar Lenteng Agung, Pasar Pademangan Barat, serta Pasar Tugu.

Sistem Pembayaran Non-Tunai melalui Jak-EZ

Agus Himawan menambahkan, beberapa pasar milik Perumda Pasar Jaya sudah menerapkan pembayaran secara digital bagi para pedagang maupun pembeli.

"Selain itu, kami juga bekerja sama dengan Bank DKI dan Bank Mandiri, dengan menerapkan pembayaran Biaya Pengelolaan Pasar (BPP) mengggunakan Jak-EZ yang dilakukan secara cashless di delapan pasar, yaitu Pasar Jatinegara, Pasar Sunan Giri, Pasar Rawa Bening, Pasar Santa, Pasar Tomang Barat, Pasar Baru Metro Atom, Pasar Minggu, dan Pasar Glodok. Harapannya dapat diterapkan di pasar-pasar lainnya," katanya.

Pantauan Disway.id di Pasar Gembrong, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, pada Senin, 9 September 2024, tampak sudah memiliki fasilitas yang memadai bagi pedagang dan pengunjung. Pasar Gembrong ini telah menerapkan konsep pasar modern.

Pasar yang berlokasi di Jalan Pangkalan Asem, Kelurahan Cempaka Putih Barat, tersebut mempunyai lahan parkir yang memadai untuk mobil dan motor yang tertata rapi di bagian depan maupun belakang pasar, dengan menggunakan sistem ticketing untuk pembayaran parkir.

Lahan parkir mobil berada di bagian depan dan belakang pasar. Sementara parkir motor di samping kanan dan kiri pasar. Karena sudah menggunakan sistem ticketing, keamanan kendaraan bermotor milik pengunjung pasar terjamin.

Pasar yang dilengkapi mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) ini memiliki musala dan lantai yang bersih.

Salah seorang pedagang kosmetik yang sudah setahun berjualan di Pasar Gembrong, Sri, menilai, kebersihan pasar tersebut terjaga baik.

Setiap hari ada petugas kebersihan yang membersihkan area Pasar Gembrong. "Kebersihan ya baguslah, karena ada petugas yang membersihkan," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: