Membludak, Penumpang KRL di Stasiun Manggarai Tembus 88 Ribu Orang Siang Ini

Membludak, Penumpang KRL di Stasiun Manggarai Tembus 88 Ribu Orang Siang Ini

Penumpang KRL membludak di Stasiun Manggarai, Sabtu 5 Oktober 2024 siang.-Txt -

JAKARTA, DISWAY.ID-- Terjadi kepadatan penumpang KRL pada Sabtu 5 Oktober 2024 siang ini. KAI Commuter pun memberlakukan pembatasan pengunjung masuk ke peron.

Membludaknya penumpang tersebut, seiring antusiasnya masyarakat menggunakan KRL untuk menyaksikan perayaan HUT ke-TNI di Monas, Jakarta, serta kegiatan lain di kawasan sekitarnya. 

Per 13.00 WIB tadi, pengguna KRL di Stasiun Manggarai tercatat mencapai 88 ribu orang.

BACA JUGA:KAI Commuter Tambah 4 Perjalanan KRL Imbas Stasiun Manggarai Padat di HUT TNI ke-79

"KAI Commuter mencatat peningkatan yang cukup signifikan pada jumlah pengguna yang turun di Stasiun Gondangdia dan Stasiun Juanda pada pagi hari ini hingga pukul 13.00 WIB," ungkap VP Corporate Secretary KAI Commuter Joni Martinus dalam keterangannya, 5 Oktober 2024.

Sepanjang rentang waktu tersebut, volume penumpang KRL yang transit di Stasiun Manggarai sebanyak 88.158 orang.

Sedangkan penumpang yang turun di Stasiun Juanda menyentuh angka 63.682 orang dan di Stasiun Gondangdia sebanyak 28.464 orang.

Dengan membludaknya pengguna KRL, pihaknya meningkatkan upaya keselamatan dengan memberlakukan sistem buka-tutup peron.

"Petugas di Stasiun Manggarai juga akan melakukan penyekatan di hall stasiun untuk pembatasan kepadatan di peron Stasiun Manggarai. Ini harus dilakukan untuk keamanan dan keselamatan pengguna Commuter Line," tambahnya.

BACA JUGA:KAI Commuter Catat Hampir 1 Juta Penumpang Padati KRL Jabodetabek, Stasiun Bogor Paling Padat

Di samping itu, loket portabel juga dibuka untuk antisipasi layanan pada pembelian tiket. 

Lebih lanjut, rekayasa pola operasi diberlakukan secara situasional sesuai dengan kondisi di lintas. 

Kemudian, pihaknya juga menambah 4 perjalanan KRL rute Manggarai-Jakarta Kota guna mengurangi kepadatan, di antaranya sebagai berikut.

- Commute Line No. D1/1269C relasi Manggarai-Jakarta Kota

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads