Tagar Pecat STY Menggema di X, Track Record Buruk Shin Tae-yong Dikuliti Netizen, 'Taktik Dia Selama Ini B Aja'
Shin Tae-Yong-@shintaeyong7777/Instagram-
JAKARTA, DISWAY.ID -- Tagar atau seruan pecat STY atau #STYOut alias STY Out menggema di media sosial X usai Timnas Indonesai dikalahkan China.
Bermain di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa, 15 Oktober 2024, Tim Garuda faktanya lebih mendominasi jalannya pertandingan.
Namun demikian Tim Dragon dari negeri Tiongkok itu mengalahkan Indonesia dengan skor tipis 2-1 di pertandingan keempat Grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kekalahan tersebut membuat masyarakat Indonesia marah karena buruknya racikan pemain yang diturunkan Shin Tae-yong.
BACA JUGA:Cristiano Ronaldo Luncurkan Koleksi Jam Tangan Mewah Bersama Jacob & Co Seharga LaFerrari
Saking kecewanya, netizen menilai Shin Tae-yong layak dipecat oleh PSSI menangani Timnas Indonesia.
Seruan STY Out atau pecat STY di media sosial yang dulunya Twitter itu pun jadi perbincangan hangat.
Timbul argumen pro dan kontrak di tengah-tengah warganet.
Publik yang marah karena Indonesia kalah menuding kesalahan taktikal yang dibuat Shin Tae-yong.
STY disebut gagal merapkan strateginya saat melawan China semalam.
Hal itu karena line up yang dipasang STY kali ini berbeda dari tiga pertandingan sebelumnya.
Yang mencolok bagi netizen adalah keputusan Shin Tae-yong yang memainkan Asnawi Mangkualam dan Witan Sulaeman sebagai starter.
BACA JUGA:Bikin Ulah! Suporter Bahrain Ejek Kekalahan Timnas Indonesia dari China, Hina Tanah Air 'Bahlul'
Asnawi dan Witan disebut netizen bermain buruk, tak sesuai ekspektasi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: