Korban Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang KM 97 Menanti Bantuan di Bahu Jalan, Jasa Marga: Tak Ada Korban Jiwa

Korban Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang KM 97 Menanti Bantuan di Bahu Jalan, Jasa Marga: Tak Ada Korban Jiwa

Korban kecelakaan beruntun di KM 97 Tol Cipularang terlihat menanti pertolongan duduk, berdiri di bahu jalan atau di area pembatas jalan. --X

JAKARTA, DISWAY.ID - Korban kecelakaan beruntun di KM 97 Tol Cipularang terlihat menanti pertolongan duduk, berdiri di bahu jalan atau di area pembatas jalan. 

Terlihat sejumlah kecelakaan yang terlibat kecelakaan masih dalam penanganan petugas. 

Sejumlah media sosial memperlihatkan video bagaimana korban berada di bahu jalan dibantu oleh para petugas dan juga masyarakat hingga pengendara.  

BACA JUGA:Kronologi Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang KM 97, Truk Mundur Tak Kuat Nanjak

Sebanyak 6 kendaraan terlibat dalam kecelakaan beruntun di KM 97+200 Ruas Tol Cipularang arah Bandung pada pukul 09.11 WIB.

“Aduh itu korbannya berdarah, itu sopirnya kali ya,” kata salah satu pengendara dari arah Bandung menuju ke Jakarta dalam video yang beredar di YouTube. 

Hal itu dipastikan oleh Jasa Marga yang mengungkapkan perkembangan kondisi kecelakaan tersebut. 

BACA JUGA:6 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 97, Bus Primajasa, Truk, Minibus

Agni Mayvinna, Senior Manager Representative Office 3 Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division Plaza Tol Pasteur, Bandung dan Panji Satriya, Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division memastikan kecelakaan beruntun ini melibatkan enam kendaraan yang terdiri dari satu truk, dua bus dan tiga mini bus (pribadi). 

Meski begitu pihak Jasa Marga memastikan tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

“Tidak ada korban jiwa akibat kejadian ini dan berdasarkan data sementara,” tegasnya. 

BACA JUGA:Breaking News! Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 97, Bus Primajasa Hantam Truk

Ada 2 korban luka yang sudah dilarikan ke rumah sakit. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads