Louis Van Gaal Hari Ini Diumumkan Jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia? Bung Harpa Ungkap Info A1!
Louis Van Gaal Gantikan Shin Tae-yong?-@vangaal_official-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Louis Van Gaal akan gabung sebagai pelatih baru Timnas Indonesia gantikan Shin Tae-yong?
Rumor kepergian Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia semakin berhembus kencang.
Kabarnya Ketua Umum PSSI, Erick Thohir akan mengumumkan pemberhentian Shin Tae-yong hari ini.
Siapa penggantinya jika benar Shin Tae-yong dipecat PSSI? Pengamat sepak bola Indonesia yakni Bung Harpa ungkap faktanya.
BACA JUGA:Malangnya Nasib Erik Ten Hag, Mirip Situasi yang Pernah Dialami Louis Van Gaal 2016
Louis Van Gaal usianya sudah tidak lagi cocok untuk dijadikan sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia karena sudah menginjak 73 tahun.
Apalagi kondisi kesehatan eks pelataih Manchester United dan Timnas Belanda itu sudah tak lagi stabil.
Jadi ada potensi baru bahwa Louis Van Gaal sebenarnya dirumorkan gabung skuad Garuda sebagai Direktur teknis atau dirtek tim.
"Menurut informasi yang saya dengar, info A1 dari lingkaran dalam PSSI. Februari bulan depan, rencananya ya, bisa saja batal," kata Bung Harpa, dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Senin 6 Januari 2025.
BACA JUGA:Louis Van Gaal Bongkar Kecurangan Piala Dunia Qatar 2022: Messi Juara Dunia Sudah Direncanakan!
"Namun, saya ada rekamannya, jika nanti dibutuhkan dan diizinkan yang memberikan informasi, delegasi PSSI rencananya akan terbang ke Belanda," sambungnya.
Masih belum jelas tujuan delegasi PSSI terbang ke Belanda untuk menemui Louis Van Gaal terkait urusan apa.
Bisa jadi Erick Thohir memang inginkan Van Gaal menjadi pelatih baru Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae-yong.
Atau bisa juga, Louis Van Gaal diplot sebagai direktur teknis Timnas Indonesia dan Shin Tae-yong tetap bertahan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: