Senpi Rakitan Ditemukan Warga Bekasi Usai Tendang Pengendara Motor

Senpi Rakitan Ditemukan Warga Bekasi Usai Tendang Pengendara Motor

Warga di kawasan Jatiasih, Bekasi menemukan senjata api rakitan.-Pixabay -Pixabay.com

JAKARTA, DISWAY.ID - Warga di kawasan Jatiasih, Bekasi menemukan senjata api rakitan.

Senjata Api Rakitan yaitu segala senjata yang menggunakan mesin seperti senapan dan pistol yang dibuat dengan merakit sendiri dan tidak berdasarkan dengan peraturan pembuatan senjata api yang sah dikutip dari laman Unila.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan senpi rakitan itu ditemukan oleh warga berinisial AI pada Minggu 19 Januari 2025 sekitar pukul 02.00 WIB.

BACA JUGA:Kepemilikan Senpi Oknum TNI AL Tembak Bos Rental Sesuai SOP, Pangkoarmada: Jabatannya Ajudan

Diungkapkannya, penemuan itu berawal saat AI dan B tengah berjalan di sekitar lokasi.

"Awal kejadian warga atas nama AI dan temannya B sedang jalan di lokasi temuan. Kemudian berpapasan orang tidak dikenal menggunakan motor Honda Beat yang sedang dikejar-kejar dua motor," katanya kepada awak media, Selasa 21 Januari 2025.

BACA JUGA:Detik-Detik Pelaku Curanmor Todongkan Senpi ke Warga Jakbar, Ngaku Anggota Polisi

Dijelaskannya, karena melihat motor Honda Beat itu dikejar-kejar oleh dua motor lainnya, saksi AI pun reflek menendang motor tersebut. 

"Motor Honda Beat yang memiliki senpi rakitan tersebut ditendang namun hanya senpi rakitannya saja yang terjatuh. Kemudian motor itu melarikan diri," jelasnya.

BACA JUGA:Todongkan Senpi saat Hendak Ditangkap Polisi, Maling Motor Nekat Terjun Bebas dari Flyover

Dituturkannya, penemuan senpi rakitan itu telah dilaporkan ke pihak kepolisian. 

"Kasus ditangani Sektro Jatiasih," tuturnya. 

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads