Duel Remaja Gara-Gara Utang Rp100 Ribu di Tangsel Berhasil Digagalkan

duel tersebut dipicu oleh masalah utang sebesar Rp100 ribu.--Istimewa
TANGSEL, DISWAY.ID - Sebuah video yang memperlihatkan dua remaja hendak duel menggunakan senjata tajam viral di media sosial Instagram.
Salah satu unggahan yang memuat kejadian tersebut berasal dari akun @media.tangselife.
Dalam unggahan itu, disebutkan bahwa duel tersebut dipicu oleh masalah utang sebesar Rp100 ribu.
BACA JUGA:Polres Tangsel Kenakan Pasal Berlapis ke 2 Preman yang Palak Guru TK di Pamulang
"Dua bocah di Kota Tangsel nyaris melakukan aksi duel menggunakan sajam. Rencana aksi itu dilatarbelakangi karena masalah hutang sebesar Rp100 ribu," tulis akun tersebut dalam caption unggahannya.
Beruntung, rencana duel ini berhasil digagalkan oleh Komunitas Tangsel Bersatu, sebuah komunitas yang fokus mengkampanyekan stop tawuran di kalangan remaja Kota Tangsel.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, membenarkan kejadian ini dan mengonfirmasi bahwa insiden tersebut terjadi di kawasan Serpong, Tangerang Selatan.
"Kejadian berlangsung di Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, pada hari Sabtu, 22 Februari 2025, sekitar pukul 01.30 WIB," ujar Ade Ary kepada awak media, Senin 23 Februari 2025.
BACA JUGA:Pemkot Tangsel Pangkas Anggaran Perjalanan Dinas Hingga 40 Persen
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa salah satu anggota Tangsel Bersatu, bernama F, berhasil melerai dua remaja yang hampir terlibat dalam duel tersebut.
"Setelah berhasil dilerai, kedua remaja tersebut dikembalikan kepada orang tua masing-masing. Tidak ada laporan kepolisian terkait kejadian ini," tambahnya.
BACA JUGA:KPU Resmi Tetapkan Beyamin Davnie-Pilar Saga sebagai Walikota dan Wawalkot Tangsel Terpilih
Kejadian ini kembali menjadi pengingat pentingnya pengawasan dan edukasi bagi remaja agar tidak mudah terjerumus dalam tindakan yang berbahaya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: