Dukung Kenyamanan Saat Mudik Lebaran 2025, KIA Gelar Program Movement to Fitr

Dukung Kenyamanan Saat Mudik Lebaran 2025, KIA Gelar Program Movement to Fitr-Istimewa-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Dalam rangka menyambut datangnya periode mudik Lebaran tahun 2025 ini, PT Kreta Indo Artha (KIA) juga turut menggelar program purna jual ‘Movement to Fitr’ di seluruh bengkel resmi KIA di Indonesia yang berlangsung hingga 22 Maret mendatang.
Melalui program ini, KIA mengajak konsumen untuk mempersiapkan lini kendaraan Kia miliknya dengan melakukan servis di bengkel resmi sebelum melakukan perjalanan mudik.
BACA JUGA:Pilih Naik Bus Garuda Mas, Pedagang Telur Gulung Ungkap Alasan Mudik Lebih Awal ke Purwodadi
BACA JUGA:Kejutan Dunlop Special Saat Beli Ban untuk Mudik Lebaran 2025
“Dengan program ini, kami berharap dapat memberikan peace of mind bagi seluruh pelanggan Kia yang hendak merayakan Lebaran bersama keluarga di kampung halaman,” ujar Service Operation Dept. Head PT KIA, Joko Priyono, kepada Disway pada Kamis 20 Maret 2025.
Tidak hanya itu, pelanggan pun bisa memanfaatkan berbagai promo khusus dalam program ini, meliputi diskon suku cadang 20 persen, diskon oli 20 persen, serta diskon jasa 15 persen.
Seluruh layanan purna jual Kia dilakukan oleh para tenaga ahli dengan standar yang berlaku serta didukung suku cadang asli yang berkualitas.
BACA JUGA:Strategi Kakorlantas Kawal Arus Mudik Lebaran 2025
Para pelanggan yang ingin menikmati program ini dapat langsung mendatangi bengkel resmi Kia yang beroperasi atau menghubungi bengkel resmi tersebut.
Program Bengkel Siaga
Di sisi lain, KIA juga menggelar program purna bertajuk “Bengkel Siaga”. Dari program ini, sebanyak 19 bengkel resmi Kia di berbagai wilayah di Indonesia akan tetap beroperasi di periode mudik Lebaran pada tanggal 29-30 Maret dan 2-4 April 2025.
Nantinya, sembilan belas bengkel resmi Kia yang beroperasi dalam program ‘Bengkel Siaga’ ini tersebar di berbagai wilayah di Indonesia, yaitu Sumatera Utara, Riau, Sumatera Selatan, Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta, Jawa Timur, Kalimantan Barat, dan Sulawesi Selatan.
BACA JUGA:Belasan Bus Tidak Layak Jalan Ditemukan Dishub Kota Bekasi saat Ram Cek Jelang Mudik Lebaran 2025
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: