Sambut Musim Haji 2025, Imigrasi Soekarno-Hatta Siapkan Layanan Khusus

Sambut Musim Haji 2025, Imigrasi Soekarno-Hatta Siapkan Layanan Khusus

Sambut Musim Haji 2025, Imigrasi Soekarno-Hatta Siapkan Layanan Khusus-Disway/Candra Pratama-

TANGERANG, DISWAY.ID-- Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno-Hatta menyiapkan berbagai pelayanan keimigrasian, untuk periode pemberangkatan calon haji yang akan berlangsung pada bulan Mei 2025.

Kepala Kantor Imigrasi Soekarno-Hatta, Johane Fanny Satria mengatakan bahwa pihaknya telah memastikan kesiapan sejumlah pelayanan untuk periode tersebut. Termasuk petugas yang nantinya akan berjaga di setiap terminal.

BACA JUGA:Keren! Kantor Imigrasi Soekarno-Hatta Masuk Peringkat 10 Layanan Terbaik di Dunia 2025 Versi Skytrax

BACA JUGA:Warga Ramai Ingin Pindah Negara, Kemlu Beri Tanggapan Mengejutkan, 'Pola Imigrasi Kita Belum Aman!'

"Kami dengan Kementerian Agama, pemerintah Indonesia bersama dengan seluruh stakeholder yang terkait juga sudah mengupayakan kerjasama dengan pemerintah Arab Saudi," ujarnya, Senin, 14 April 2025.

Dia memastikan, nantinya calon jemaah haji Indonesia benar-benar mendapatkan perlakuan istimewa, dari mulai keberangkatan hingga ketibaan di Arab Suadi maupun kembali ke Indonesia.

"Jadi kita bersama pemerintah Indonesia sudah menyiapkan lounge khusus untuk umroh dan haji yang nantinya akan diberangkatkan dari Terminal 2," ungkap Fanny.

BACA JUGA:Buntut Pemerasan WNA Tiongkok oleh Oknum Imigrasi Soetta, Kemenko Kumham Imipas Sebut Sudah Masuk Ranah Pidana

BACA JUGA:Kasus Hasto-Harun, KPK Minta Imigrasi Cekal Agustiani Tio dan Suaminya ke Luar Negeri

"Juga sudah ada petugas-petugas imigrasi dari pemerintah Saudi Arabia yang sudah ditempatkan di Bandara Soekarno-Hatta," sambungnya.

Sehingga, kata Fanny, calon jemaah haji Indonesia tidak perlu mengantri pada saat landing di Arab Saudi. Lantaran sudah dilakukan proses keimigrasian di Bandara Soekarno-Hatta.

"Ada sekitar 6 konter, untuk yang Makkah Route ya, 6 konter. Kalau untuk konter keimigrasian tentunya lebih, gak ada masalah. Kita juga sudah lakukan clearance terlebih dahulu, sehingga jamaah itu tinggal lewat saja," tegasnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads