Cuma 6 Minggu Kamu Bisa Jadi Kreator Webtoon Profesional ala Korea, Ini Caranya

Cuma 6 Minggu Kamu Bisa Jadi Kreator Webtoon Profesional ala Korea, Ini Caranya

KY Academy, akademi art & webtoon pertama di Indonesia, membawa kurikulum langsung dari Korea Selatan—negara yang jadi kiblat industri webtoon dunia—untuk melahirkan talenta lokal berkelas internasional.--Istimewa

Pendekatan ini menjamin perhatian dan bimbingan penuh dari pengajar.

Zaky Anvari, Kepala Akademik KY Academy, menjelaskan bahwa kurikulum ini lahir dari pengalaman langsung:

“Ketika kami berkunjung dan belajar langsung di Korea, banyak sekali ilmu dan pemahaman yang membuat kami sadar bahwa majunya industri webtoon Korea Selatan hingga ke level global, itu memang karena ditunjang fondasi dan edukasi yang kuat.”

BACA JUGA:Simak Panduan Resmi Susunan Upacara Hari Lahir Pancasila 2025 dari BPIH Lengkap Pedomannya

Lulusannya Langsung Bisa Kerja, Bahkan Dapat Cashback!

Satu hal yang membuat KY Academy berbeda: ada jaminan karier bagi siswa terbaik.

Para alumni yang menunjukkan potensi tinggi akan dipertimbangkan untuk bergabung langsung dengan Kisai Entertainment atau studio-studio rekanan lainnya.

Tak hanya itu, KY Academy juga menyediakan program cashback 100% untuk alumni yang berhasil direkrut ke industri profesional melalui jalur akademi. Jadi, investasi belajar di sini tak hanya menghasilkan ilmu, tapi bisa kembali dalam bentuk nyata.

Grand Launching KY Academy digelar pada akhir pekan ini, 31 Mei–1 Juni 2025, di KOREA 360, Lotte Mall Jakarta.

Acara ini menghadirkan berbagai kegiatan yang memperlihatkan potensi nyata industri webtoon Indonesia.

Beberapa agenda utama yang patut disimak:

BACA JUGA:JETOUR T1 SUV Urban Off-Road Lite Inovatif Ramaikan Pasar Amerika Tengah dan Selatan, Indonesia Menyusul?

Kelas umum dan talkshow GRATIS bersama praktisi industri.

Kehadiran tamu spesial: Kim Daewook, CEO YLAB Academy, dan Kim Dallim, kreator Lucky Romance—webtoon yang sukses diadaptasi menjadi K-Drama.

Webtoon battle: lomba storyboard berhadiah jutaan rupiah.

Sesi bersama kreator lokal seperti Ardi & Aina, Sihanjir, dan Maghfirare, yang telah sukses dengan karya-karyanya bersama Kisai Entertainment.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads