KDM Minta TransJabodetabek Ditingkatkan: Mudahkan Warga Akses Transportasi Murah
KDM Minta TransJabodetabek Ditingkatkan: Mudahkan Warga Akses Transportasi Murah-Disway/Cahyono-
BACA JUGA:Tak Cukup Transjabodetabek, Depok Membutuhkan MRT Jakarta
"Kalau bukan urgensinya kita akan memprioritaskan hal-hal yang lebih mendasar. Saya berikan contoh misalnya begini, hari ini kalau di Jakarta kita bicara Transjakarta, tetapi kita harus juga bicara Jawa Barat itu adalah desa," ujar KDM.
Contohnya lanjut KDM dirinya akan menyiapkan bus-bus sekolah bagi siswa di Jawa Barat.
Hal ini sejalan dengan kebijakannya melarang siswa menaiki kendaraan bermotor saat berangkat maupun pulang sekolah.
"Itu kan ke depan harus saya pikirkan bis sekolah bagi mereka alat transportasi publik karena mereka jarak ke sekolahnya jauh. kan beda, kan kita ini nanganin daerah-daerah yang hari ini masih terisolasi dan terpencil," pungkasnya.
BACA JUGA:Perluas Layanan, Pramono Bakal Ubah TransJakarta Jadi TransJabodetabek
Sementara, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengungkapkan dirinya segera membuka 5 rute baru TransJabodetabek.
Diketahui dalam 100 hari pertama kinerjanya sebagai Gubernur DKI Jakarta, Pramono telah membuka 5 rute baru TransJabodetabek.
Lima rute tersebut yakni Alam Sutera-Blok M, Vida Bekasi-Cawang, PIK 2-Blok M, Sawangan-Lebak Bulus, dan Bogor-Blok M.
"Sekarang yang sudah dibuka 5, akan ada 5 lagi, Dan inilah yang akan betul-betul menjadi warna baru di bidang transportasi," kata Pramono.
Namun Pramono belum mengungkapkan 5 rute baru TransJaboderabek yang segera dia buka.
Menurut Pramono, untuk memecah kemaceran di Jakarta tidak cukup hanya dengan TransJakarta.
BACA JUGA:Penumpang Membeludak, TransJabodetabek Bekasi-Cawang Bakal Tambah Layanan
BACA JUGA:Pramono Ungkap Ada 15 Golongan Masyarakat Belum Digratiskan Naik TransJabodetabek
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: