Persija Resmi Gaet Gustavo Franca, Bang Jampang dari Brasil Siap Guncang Super League 2025
Gustavo Franca, pemain asal Brasil resmi diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Persija Jakarta.-persija-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Riuhnya Ibu Kota belum pernah ia rasakan. Bahkan sepatu pun belum menginjak tanah Jakarta. Tapi ketika undangan itu datang, Gustavo Franca tak ragu sedikit pun. Ia tahu, ada benang takdir yang menariknya ke tim merah-oranye kebanggaan ibu kota. Persija Jakarta!
Pemain asal Brasil itu resmi diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Persija untuk menambah kekuatan lini tengah menghadapi musim Super League 2025/2026.
“Saya siap dan sangat bersemangat untuk mengenakan jersey Persija. Saya sudah tak sabar untuk bertemu Jakmania di stadion,” kata Franca penuh percaya diri, dikutip dari laman resmi Persija, Senin 21 Juli 2025.
BACA JUGA:Bank Jakarta Resmi Jadi Sponsor Persija, Wagub Rano Tuntut 2027 Angkat Trofi
BACA JUGA:Mau Liburan ke AS? Bersiap Bayar 'Visa Integrity Fee' Rp4 Juta Mulai 1 Oktober 2025
Lahir di Sao Paulo, Brasil, 24 April 1998, Franca bukan pemain biasa. Ia dikenal sebagai gelandang serang yang punya visi bermain tajam, handal membaca arah permainan, dan lincah menjelajah sisi lapangan.
Ia juga piawai dalam eksekusi bola mati, sehingga menjadi momok tersendiri bagi kubu laman.
Lebih dari itu. Umpan-umpannya bukan sekadar distribusi bola, tapi senjata pemecah kebuntuan. Tendangan bebasnya pun bisa menjadi penentu skor di laga sulit.
Sebelum tiba di Jakarta, Franca sudah melewati jalan panjang dan berliku dalam kariernya. Ia pernah mencicipi kerasnya kompetisi Serie B dan C Brasil, hingga mencicipi Liga Utama Malta. Berikut klub-klub yang pernah ia bela Corinthians (2016), Floriana – Malta (2017), Inter U-23 (2020), Metropolitano, America RJ, Paraná (2020–2022), Portuguesa, ABC FC, Figueirense FC (2022–2023), Guarani (2024), dan Londrina PR (2024–2025).
Musim terakhir bersama Londrina, Franca mencatatkan 25 penampilan, 4 gol, dan 1 assist. Tapi lebih dari statistik, Franca datang ke Persija membawa semangat, pengalaman, dan tekad untuk menorehkan cerita baru.
Jakmania, Ini Salam dari Bang Jampang!
Di Persija, Franca tak sekadar datang sebagai pemain asing. Ia ingin jadi bagian dari keluarga. Dalam sebuah pernyataan penuh antusiasme, ia menuturkan perasaan menghinggapinya saat ini.
“Terima kasih atas sambutan hangat Jakmania. Saya berjanji akan bekerja keras hingga akhir musim dan memberikan gol serta assist. Saya yakin kita bisa sukses bersama,” ujarnya.
BACA JUGA:Keunggulan Koperasi Merah Putih Menurut Prabowo: Gudang Desa hingga Klinik Rakyat
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: