Brand Baru, Gaya Baru! 'LEPAS' Pilih Indonesia untuk Debut Global di GIIAS 2025
Brand Baru, Gaya Baru! 'LEPAS' Pilih Indonesia untuk Debut Global di GIIAS 2025-Istimewa-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Merek kendaraan roda empat terbaru, LEPAS, dipastikan bakal melakukan debut global perdananya di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 yang berlangsung pada 23 Juli hingga 3 Agustus mendatang di ICE BSD, Tangerang.
“Ajang GIIAS 2025 nanti menjadi momentum yang tepat untuk memperkenalkan LEPAS sebagai brand global terbaru kami,” ujar Rifkie Setiawan selaku Head of Brand & Marketing Department PT Chery Sales Indonesia.
BACA JUGA:Pramono Kebut Program 1 RT 1 APAR untuk Tanggulangi Kasus Kebakaran di Jakarta
BACA JUGA:BMW Astra Siapkan Layanan Antar Gratis ke GIIAS 2025, Terbuka untuk UMUM!
“Peluncuran perdana LEPAS di Indonesia, menjadi tonggak awal dimulainya strategi ekspansi global, dan Indonesia menjadi negara pertama yang kami pilih karena potensinya yang luar biasa dan peran kuncinya sebagai pasar otomotif terbesar di kawasan Asia Tenggara,” tuturnya.
LEPAS merupakan sub-brand terbaru dari Chery Group, yang pertama kali diperkenalkan di kota Wuhu, Tiongkok.
Pada April 2024, Chery secara resmi memperkenalkan LEPAS kepada dunia dalam sebuah acara peluncuran global bertajuk "Colorful Life, Masterful Drive".
BACA JUGA:SEVA Buka Akses Mudah Beli Mobil dan Pinjam Dana di GIIAS 2025
BACA JUGA:Pameran FHI 2025 Resmi Dimulai, Fokus pada Inovasi dan Keberlanjutan Industri Kuliner dan Perhotelan
Dalam momen bersejarah tersebut, lebih dari 800 mitra dealer dan perwakilan media internasional turut hadir menyaksikan debut model perdana LEPAS L8.
Dengan membawa misi menghadirkan mobilitas elegan yang menggabungkan teknologi cerdas dan desain estetik, LEPAS segera menjadi pondasi penting bagi strategi Chery dalam meningkatkan nilai merek dan memperluas pasar global.
Setelah diperkenalkan di Wuhu, Tiongkok, langkah ekspansi LEPAS kini berlanjut ke Indonesia yang dipilih sebagai negara pertama yang dipilih untuk ekspansi secara Global.
Pilihan ini menegaskan posisi strategis Indonesia dalam peta pertumbuhan industri otomotif khususnya di kawasan Asia Tenggara.
BACA JUGA:6 Laptop untuk Editing Video Rp5 Jutaan, Pilihan Terbaik untuk Konten Kreator
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: