WSB Resmi Hadir di Indonesia, Jakarta Gelar Event Streetdance Terbesar November 2025

WSB Resmi Hadir di Indonesia, Jakarta Gelar Event Streetdance Terbesar November 2025

International StreetDance Festival Hadir di TMII, Ribuan Penonton Siap Saksikan Battle Dunia---Dok. Istimewa

JAKARTA, DISWAY.ID - JAKARTA akan menjadi tuan rumah International StreetDance Festival – Champions Tour untuk pertama kalinya pada 21–23 November 2025.

Ajang internasional ini hadir dengan misi besar: menyatukan para streetdancer dunia, memperkenalkan keragaman budaya, dan membuka ruang kolaborasi kreatif bagi komunitas tari jalanan di Indonesia dan Asia Tenggara.

Gelaran ini merupakan langkah lanjutan setelah World Supremacy Battlegrounds (WSB)—salah satu komunitas streetdance terbesar di dunia—resmi hadir di Indonesia sejak Mei 2025.

Kiprah WSB Indonesia langsung membuahkan hasil lewat keberhasilan perwakilan Tanah Air, JNE (Jay N Endope), yang meraih posisi kedua Cell Division pada WSB Street Final 2025 di Dubai.

“Kami bangga bisa membawa nama Indonesia ke panggung internasional. Potensi dancer Indonesia sebenarnya sangat besar, hanya saja kendala finansial sering jadi penghambat. Kami berharap generasi berikutnya bisa menabung, mendapat dukungan orang tua, ataupun sponsor agar dapat tampil membawa nama bangsa,” ungkap Jay dan Endope.

BACA JUGA:Yamaha x Prostreet: Hadirkan Jaket Keren Terbaru, Bikin Riding Makin MAXImal

WSB Indonesia Dapat Kepercayaan Gelar Festival Internasional

Country Director WSB Indonesia, Daniel Ardi menyampaikan bahwa pada tahun pertama WSB hadir di Indonesia, mereka langsung mendapat mandat menggelar festival internasional yang menggabungkan kompetisi dan tur juara.

“WSB Indonesia dipercaya menyelenggarakan International StreetDance Festival sekaligus Champions Tour untuk menunjukkan kepada dunia indahnya keberagaman budaya, seni, hingga pariwisata Indonesia. Kami ingin menginspirasi komunitas dan industri dance yang tengah berkembang pesat,” ujar Daniel.

Jakarta Jadi Panggung Global Streetdance

Festival ini menjadi ruang berkumpulnya dancer, kreator, hingga pecinta streetdance dari berbagai negara. Jakarta diharapkan menjadi panggung global tempat seni bertemu peluang, kreativitas bertemu komunitas, dan budaya bertemu persatuan.

Selama tiga hari, kawasan TMII, Jakarta, akan dipenuhi kompetisi dan aksi battle streetdancers dari negara-negara seperti Filipina, Australia, Jepang, serta Indonesia sebagai tuan rumah.

BACA JUGA:Aksi Patrice Evra Main 3x3 Soccer Cage, Offside Ingin Hidupkan Lagi Street Soccer

Lebih dari 600 dancer dipastikan ambil bagian dalam berbagai divisi seperti Monster, Pocket Rocket, Open, School, Open Style, hingga Junior Battle. Kompetisi ini terbuka untuk seluruh usia, baik untuk peserta, pendukung, maupun masyarakat umum yang selama ini hanya menyaksikan keseruannya melalui media digital.

Peserta akan unjuk kemampuan di hadapan juri-juri internasional ternama, yaitu Kaleece Harrops (Australia), Mannex Manhattan (Filipina), dan Jessica Janes (Indonesia).

Dihadiri Langsung oleh Founder WSB Internasional

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads