Berbeda dengan TBC, Menkes Tegaskan Super Flu Bisa Sembuh Sendiri: Cukup Terapkan 3 Jurus Ini!

Berbeda dengan TBC, Menkes Tegaskan Super Flu Bisa Sembuh Sendiri: Cukup Terapkan 3 Jurus Ini!

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin membagikan tiga kunci utama yang sangat sederhana, bisa dilakukan siapa saja, dan tanpa biaya alias gratis untuk membentengi diri dari serangan flu H3N2-Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Di tengah ramainya pemberitaan mengenai penyebaran varian influenza A(H3N2) subclade K di sejumlah negara, Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengajak masyarakat untuk tetap tenang dan bersikap rasional.

Menurut Menkes, varian tersebut tidak perlu disikapi secara berlebihan.

Berbeda dengan penyakit menular kronis seperti Tuberkulosis (TBC) maupun ancaman besar COVID-19 di masa lalu, subclade K pada dasarnya merupakan flu musiman yang dapat dilawan oleh sistem imun tubuh.

BACA JUGA:Menkes Budi: Flu H3N2 Subclade K Mematikan Seperti Covid? Flu Biasa

BACA JUGA:Apa Itu Virus Influenza A (H3N2) Subclade K alias Super Flu yang Muncul di Indonesia? Ini Gejala serta Wilayah Terdampak

Ia menegaskan, meskipun tergolong mutasi baru, virus influenza H3N2 memiliki tingkat fatalitas yang sangat rendah, terutama jika kondisi daya tahan tubuh berada dalam keadaan baik.

“Tidak perlu khawatir berlebihan. Ini bukan seperti COVID-19 yang mematikan, melainkan flu biasa, influenza H3N2,” ujar Budi dalam keterangan resminya, Minggu, 4 Januari 2026.

Ia menambahkan bahwa sistem imun manusia sebenarnya memiliki kemampuan alami untuk melawan infeksi influenza ini hingga sembuh total secara mandiri.

Tiga Jurus Lawan Virus

Menariknya, Menkes tidak menyodorkan daftar obat-obatan mahal sebagai solusi.

BACA JUGA:Studi Kasus Bethsaida Healthcare: Layanan Terintegrasi Bantu Pasien Pulih Lebih Cepat

BACA JUGA:FAKTA! 62 Orang di Indonesia Tertular Super Flu Subclade K, Gejalanya Sakit Tenggorokan

Ia justru membagikan tiga kunci utama yang sangat sederhana, bisa dilakukan siapa saja, dan tanpa biaya alias gratis untuk membentengi diri dari serangan flu H3N2.

Ketiga jurus tersebut berfokus pada penguatan sistem pertahanan internal tubuh:

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads