Emas Antam Pecah Rekor Lagi! Harga 1 Gram Tembus Rp2,7 Juta Tertinggi Sepanjang Sejarah
Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Naik, Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah---Dok. Aneka Logam Indonesia
JAKARTA, DISWAY.ID - Berikut update harga emas batangan produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) yang naik drastis pada perdagangan hari ini, Rabu 21 Januari 2026.
Kenaikan tersebut sekaligus memperpanjang tren positif emas dan mengukuhkan posisinya di level tertinggi sepanjang sejarah (all time high/ATH).
Jika dipantau melalui data dari situs resmi Logam Mulia Antam, harga emas Antam 24 karat hari ini naik Rp35.000 per gram dan kini berada di level Rp2.772.000 per gram.
Kenaikan ini melanjutkan penguatan signifikan dalam beberapa hari terakhir.
BACA JUGA:Update Harga Emas Antam Terbaru: Naik Rp13 Ribu, Investor Senyum Lebar
Emas Antam Menguat Konsisten dalam Tiga Hari Terakhir
Dalam kurun waktu tiga hari, harga emas Antam tercatat telah naik total Rp109.000 per gram.
Tren penguatan ini menunjukkan tingginya minat investor terhadap emas sebagai instrumen lindung nilai, terutama di tengah ketidakpastian ekonomi global.
Sebagai perbandingan, pada Selasa pagi 20 Januari 2026 harga emas Antam masih berada di level Rp2.705.000 per gram, sebelum akhirnya kembali naik dan menembus rekor baru.
BACA JUGA:Harga Emas Antam Melonjak Awal 2026, Tembus Rp2,65 Juta per Gram!
Harga Emas Antam Berdasarkan Ukuran
Selain harga per gram, Antam juga menetapkan harga emas untuk berbagai ukuran. Berikut daftar lengkap harga emas Antam hari ini, Rabu 21 Januari 2026:
- Emas 0,5 gram: Rp1.436.500
- Emas 1 gram: Rp2.772.000
- Emas 2 gram: Rp5.484.000
- Emas 3 gram: Rp8.201.000
- Emas 5 gram: Rp13.635.000
- Emas 10 gram: Rp27.215.000
- Emas 25 gram: Rp67.912.000
- Emas 50 gram: Rp135.745.000
- Emas 100 gram: Rp271.412.000
- Emas 250 gram: Rp678.265.000
- Emas 500 gram: Rp1.356.820.000
- Emas 1.000 gram (1 kg): Rp2.712.600.000
Harga tersebut berlaku di butik Logam Mulia dan dapat berbeda tergantung lokasi serta kebijakan distribusi.
BACA JUGA:Daftar Harga Emas Antam di Pegadaian Hari Ini 5 Januari 2026, Terpantau Stagnan
Harga Buyback Emas Antam Ikut Naik
Seiring kenaikan harga jual, harga buyback emas Antam juga mengalami penguatan. Hari ini, harga pembelian kembali emas Antam berada di level Rp2.612.000 per gram, naik Rp34.000 dibandingkan hari sebelumnya.
Harga buyback ini menjadi acuan bagi masyarakat yang ingin menjual kembali emas batangan mereka ke Antam.
Ketentuan Pajak Buyback Emas Antam
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: