BACA JUGA:Febri Diansyah Mantan Jubir KPK Jadi Kuasa Hukum Putri Candrawathi, Sudah Bertemu Istri Ferdy Sambo
BACA JUGA:Video Diduga Sel Mewah Ferdy Sambo Berfasilitas Lengkap Bikin Geger, Polri Buat Pernyataan Telak
Tak berhenti sampai di situ, Umar juga menyinggung kalau statement yang disampaikan Febri di Twitter hanyalah basa-basi saja.
"Nantipun kalau kau jadi pengacara koruptor juga akan bilang kau akan objektif. Basi ucapanmu," tuturnya.
Umar mendesak agar Febri Diansyah sebaiknya mundur sebagai tim kuasa hukum Sambo dan Putri.
Pasalnya, Febri disebut telah melukai orang-orang Batak dan dipastikan akan selalu mendapat cacian publik.
"Dan khususnya melukai kami sebagai orang batak. Apa yang kau cari feb? Mundurlah febri kau hanya dapatkan cacian publik sebagai lawyer PC. @paijodirajo," katanya.
Sebelumnya Febri Diansyah telah membuat pengakuan jika keputusannya menjadi kuasa hukum Sambo dan Putri akan menjadi buah bibir.
Dan benar saja, keputusannya setelah menyatakan siap menjadi pendamping Sambo dan Putri di pengadilan membuat publik marah dan kecewa.
"Saya paham, ada yang setuju ada yang tidak. Mungkin juga ada yang marah, kecewa atau bahkan mendukung," katanya di akun Twitter @febridiansyah.
BACA JUGA:Kebijakan Anies Bolehkah Warga Bangun Rumah 4 Lantai Dinilai Masih Bias
Febri mengaku bahwa dirinya telah mendapat tawaran menjadi kuasa hukum sudah beberapa pekan lalu.
"Ya, saya memang diminta bergabung di tim kuasa hukum perkara tersebut sejak beberapa minggu lalu," ucap Febri.
Dia mengaku sudah mempelajari motif perkara yang melibatkan Sambo dan Putri dalam kasus pembunuhan Brigadir J.
"Setelah saya pelajari perkaranya dan bertemu dengan bu Putri, saya sampaikan bahwa kalaupun saya menjadi kuasa hukum, saya akan dampingi secara objektif," ujarnya.