Mudik Lebaran Gratis 2022, Catat Jadwal dan Lokasi Pemberangkatannya
Mudik lebaran.-ist-
JAKARTA, DIDWAY.ID-- Program Mudik Lebaran 2022 Gratis masih dibuka pemerintah bagi para pendaftar.
Kementerian Perhubungan membuka pendaftaran secara online melalui mudikgratishubdat.dephub.go.id sejak 10 April 2022.
Pendaftaran mudik gratis Lebaran 2022 Kemenhub ini akan ditutup pada 24 April 2022.
BACA JUGA: Mengingatkan Lagi, Mudik Gratis Segera Dibuka, Cek Kuota dan Tujuannya
Namun apabila kuota belum terpenuhi, pendaftaran akan diperpanjang.
Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi menyampaikan, kuota mudik gratis Lebaran 2022 mengalami perubahan.
Di mana semula disediakan 350 unit armada bus untuk rute tujuan Jawa Barat dan Jawa Tengah.
BACA JUGA: Sempat Ditahan, Korban Begal yang Jadi Tersangka Akhirnya Dibebaskan
Kini, disediakan sebanyak 700 unit bus.
"Jadi dengan 700 kendaraan bus, termasuk juga truk," kata Budi, Rabu 13 April 2022.
Sebelumnya, kuota mudik gratis dengan 350 unit bus tersebut untuk 10.500 penumpang.
Perinciannya, saat arus mudik untuk 8.100 penumpang dengan 270 bus dan saat arus balik untuk 2.400 penumpang dengan 80 bus.
BACA JUGA: Sendirian Lawan 4 Begal, 2 Pelaku Tewas, Korban Ditetapkan Jadi Tersangka
Oleh karenanya, dengan penambahan menjadi 700 armada, maka sekitar 21.000 ribu masyarakat dari wilayah Jabodetabek akan diangkut dalam program mudik Lebaran grastis ini.
Sementara rute tujuan yaitu Jawa Timur di Ngawi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: