Tragis, Seorang Ibu Meninggal Saat Tolong Anak Tenggelam di Sungai Bengkulu Utara
Suasana rumah duka korban Indra Sakti yang meninggal di sungai.-Shandy-RBOnline
BENGKULU, DISWAY.ID-- Peristiwa tragis terjadi di Desa Gunung Selan Arga Makmur, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.
Seorang ibu rumah tanggal bernama Indra Sakti (59) meninggal dunia saat menolong anaknya yang tenggelam di sungai.
Indra Sakti justru tenggelam di aliran sungai Air Lais Desa Gunung Selan pukul 10.30 WIB, Jumat 15 April 2022.
BACA JUGA:Bubur Harisa, Tradisi Unik Buka Puasa di Cirebon Sejak 1918
Sedangkan anaknya yang ditolong lantaran terpeleset hingga tenggelam yaitu anak perempuannya yang berusia tujuh tahun.
Korban sempat dilarikan warga ke rumah sakit.
Namun nyawa korban tak bisa diselamatkan lagi hingga akhirnya dibawa ke rumah duka.
BACA JUGA:Berani Lawan Begal? Kapolda Lampung Bakal Beri Penghargaan
Kejadian ini berawal saat korban dan anaknya pergi mencuci di sungai air Lais Desa Gunung Selan.
Saat itu sang anak juga ikut berenang di aliran sungai tersebut.
Namun tiba-tiba anaknya berteriak lantaran terpeleset dan seperti ingin tenggelam hingga membuat korban langsung mengejar anaknya.
BACA JUGA:Impor Daging Kerbau Beku, BULOG: Untuk Penuhi Stok dan Stabilisasi Harga Jelang Lebaran
Ia sempat memegang anaknya dan membawanya ke tempat yang dangkal.
Indra tiba-tiba pingsan.
Anak korban berteriak meminta tolong warga.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: rakyatbengkulu.com