Ghana Menuju Qatar 2022, Tim Afrika Pertama yang Lolos ke Piala Dunia

Ghana Menuju Qatar 2022, Tim Afrika Pertama yang Lolos ke Piala Dunia

Ilustrasi: Nigeria vs Ghana dalam laga playoff kualifikasi zona Afrika yang berlangsung di Stadion Moshood Abiola Abuja. -Syaiful Amri/Disway.id/Footyreader-

JAKARTA, DISWAY.IDGhana berhasil meraih tiket ke Piala Dunia 2022. 

Ghana menjadi tim Afrika pertama yang lolos ke Piala Dunia.

Ghana memastikan tiket bergengsi ini setelah bermain imbang 1-1 kontra Nigeria

BACA JUGA:Lionel Messi Berharap Pulang, Joan Laporta: Maaf, Pintu Barcelona Tertutup Rapat

Laga pamungkas Nigeria vs Ghana menjadi pembuktian bagi tim superior di babak playoff kualifikasi zona Afrika. 

Pertandingan penting ini dihelat di Abuja, Rabu 30 Maret 2022 dinihari WIB.

Hasil yang diraih Ghana ini merupakan laga keempat mereka setelah tampil dalam tiga Piala Dunia antara 2006 dan 2014.

BACA JUGA:Jerman vs Belanda, Hansi Flick: Saya Turunkan Pemain Terbaik

Dikutip Disway.id dari Reuters, gol pertama Ghana diciptakan Thomas Partey. 

Ia mencetak gol pada menit ke-10 dengan tembakan spekulatif dari luar kotak penalti. 

Bola liar mampu dimanfaatkan Thomas Partey setelah lolos dari tangkapan kiper Nigeria Francis Uzoho.

BACA JUGA:Ronaldo Bayangkan Suasana Stadion Dragao Seperti Neraka saat Laga Hadapi Makedonia Utara  

Sementara Nigeria berhasil menyamakan kedudukan lewat penalti. 

Penalti tersebut diberikan setelah Denis Odoi menabrak Ademola Lookman di dalam area terlarang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reuters

Berita Terkait

Close Ads