Ipda Imam Agus Husein Wafat Terbentur Mobil Taktis Baracuda saat Demo Mahasiswa di Sultra

Ipda Imam Agus Husein Wafat Terbentur Mobil Taktis Baracuda saat Demo Mahasiswa di Sultra

Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo mengirimkan ucapan duka atas wafatnya Ipda Imam Agus Husein.-Twitter/@@ListyoSigitP-

SULTRA, DISWAY.ID - Ipda Imam Agus Husein anggota Brimob Polda Sulawesi Utara (SULTRA) meninggal usai mengamankan demo di Kendari pada Senin 11 April 2022.    

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan bela sungkawa atas wafatnya Ipda Imam Agus Husein.

"Turut berduka cita atas gugurnya Ipda Imam Agus Husein, PS Kanit II Subden II Den Gegana Sat Brimobda Sulawesi Tenggara, dalam tugas pengamanan unjuk rasa 11 April 2022. Semoga Amal dan Ibadah Almarhum diterima disisi-Nya," twit Kapolri, Selasa 12 April 2022.  

Pertolongan terhadap korban dengan memasangkan intubasi, oksigen 12 liter per menit sudah dilakukan. Namun pada pukul 17.30 WITA, Ipda Imam Agus Husein dinyatakan meninggal.

Kepergian selamanya Ipda Imam Agus Husein tentu menjadi duka bagi jajaran jajaran Polri terutama Brimob Polda Sultra.

BACA JUGA: Kapolri Sebut Demo BEM SI 11 April Harus Dipisahkan dari 'Penyusup', Bagaimana Tindakannya?

Sebelum wafat Ipda Ipda Imam Agus Husein ada beberapa penyebab hingga dirinya menghembuskan nafas terakhir. 

”Ia terbentur pintu mobil taktis di bagian dada kiri yang menyebabkan korban sesak napas dan nyeri,” terang Kepala bidang (Kabid) Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Sultra Kombes Pol Ferry Walintuka, Selasa 12 April 2022. 

Kejadian yang menimpa almarhum berawal pada pukul 15.15 Wita. Ipda Imam yang saat itu bertugas sebagai Panit Escape baru selesai membubarkan massa bersama Satuan Anti Anarkis pada pukul15.40 Wita.

BACA JUGA: Kapolri Jenderal Listyo Sigit Intruksikan Kapolda Cek Ketersediaan Migor Jelang Ramadan

Rumor yang menyebutkan Ipda Imam Agus Husein meninggal karena mengalami kecelakaan akibat dianaiaya massa jelas hoaks. 

”Ya bersangkutan mengalami benturan. Upaya penyelamatan dilakukan usai peristiwa itu terjadi, sayang tidah tertolong,” jelas Ferry Walintuka. 

Terbentur Kendaraan Mobil Taktis Baracuda menjadi penyebab utama. ”Itu terjadi ketika Ipda Imam menaiki mobil dan sempat terjatuh,” ungkapnya. 

BACA JUGA: Sambut Ramadan Penuh Syukur, Kapolri Ajak Sebarkan Kebaikan 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: