Dor! Bocah 8 Tahun Tembak Bayi Kekasih Sang Ayah
Seorang pekerja memegang pistol di sebuah toko senjata di Florida. -Foto: EPA-EFE-Disway.id
WASHINGTON, DISWAY.ID - Seorang bocah lelaki berusia 8 tahun menembak mati seorang bayi dan melukai saudara perempuannya.
Peristiwa ini terjadi di Florida, Amerika Serikat. Saat itu balita tengah bermain dengan senjata ayahnya yang diambil secara sembunyi-sembunyi di sebuah lemari.
Sang ayah, Roderick Randall yang berusia 45 tahun, ditangkap dan didakwa dengan kelalaian, kepemilikan senjata api secara tidak sah, dan penyembunyian bukti, kata Sheriff County Escambia Chip Simmons.
BACA JUGA:Inilah Detik-detik Babi Hutan Memakan Tubuh Manusia di Magelang
Peristiwa terjadi di sebuah motel tempat Randall menginap saat ia berjumpa dengan pacaranya.
Randall sendiri memiliki catatan kriminal yang melarangnya memiliki senjata.
Awalnya dia membawa putranya, sementara pacarnya membawa serta anak kembarnya yang berusia 2 tahun dan putrinya yang berusia 1 tahun.
Randall keluar usai kencan dengan kekasihnya dan meninggalkan si bocah.
BACA JUGA:Polemik Rendang Babi Sudah Biasa, Sekarang Giliran Babi Makan Manusia, Peristiwa Terjadi di Magelang
Ternyata putranya mengetahui jika ayahnya menyimpan senjata mematikan itu.
Dikeluarkanlah senjata api tersebut dan mulailah si bocah memainkan saat kekasih ayahnya bersama bayi dan gadis kembarnya tertidur pulas.
“Dia menarik pistol dari sarungnya, mulai bermain. Seketika menembakkan peluru ke balita berusia 1 tahun dan tembus. Bayi itu meninggal,” terang Sheriff County Escambia Chip Simmons.
Ketika sang ayah kembali, dia mengambil pistol dan zat tak dikenal yang mungkin obat-obatan, keluar dari ruangan sebelum polisi tiba.
BACA JUGA:Abis Rendang Babi, Kini Heboh Nasi Uduk Babi, Gus Mus Heran Babi Dimusuhin
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: the straits times