Dinikahi Pria Muslim Lindsay Lohan Pernah Kedapatan Bawa Al-Quran dan Berhijab, Sudah Jadi Mualaf?
Lindsay Lohan pernah kedapatan bawa Al-quran dan kini dinikahi pria muslim.-@lindsaylohan-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Nama Lindsay Lohan tengah jadi perbincangan hangat setelah dirinya resmi dinikahi dengan pria muslim asal Dubai bernama Bader Shammas.
Diketahui, keduanya telah berpacaran sejak Februari 2020 lalu, yang kemudian bertunangan pada November 2021.
Dikabarkan, Lindsay Lohan dan Bader Shammas menikah pada 3 Juli 2022.
Bintang film hollywood itu bahkan tak kuasa membendung kebahagiannya dengan menyebut dirinya sebagai wanita paling beruntung di dunia.
Melalui akun Instagram pribadinya @lindsaylohan, artis berusia 36 tahun itu mengunggah potret kebersamaan dengan pria yang kini menjadi suaminya.
BACA JUGA:8 Khasiat Air Zamzam yang Diyakini Banyak Manfaat untuk Kesehatan, Cek Faktanya
BACA JUGA:Simak Tata Cara dan Niat Puasa Sunnah Bulan Dzulhijjah, Jangan Sampai Lupa Ya!
"Aku adalah wanita paling beruntung di dunia. Kamu menemukan saya dan tahu bahwa saya ingin menemukan kebahagiaan dan karunia, semuanya pada waktu yang sama," tulis Lindsay Lohan.
Sementara, jauh sebelum dirinya resmi menikah dengan pria muslim, Lindsay Lohan sempat menghebohkan publik di tahun 2015 lalu, lantaran dirinya kedapatan membawa Al-quran.
Saat itu, ia diketahui tengah dalam perjalanan menuju lokasi pelayanan masyarakat di daerah Brooklyn, New York.
Artis cantik itu terlihat berpakaian santai, dengan mengenakan kaos tanpa lengan dan kaca mata hitam, sambil membawa Al-quran dalam pelukannya.
BACA JUGA:Berita Duka Cita: Musisi Legendaris Bob Tutupoly Meninggal Dunia Hari Ini
Dilahirkan dari keluarga Katolik, aksi tersebut sontak menghebohkan publik dan menimbulkan isu jika dirinya telah memeluk agama Islam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: