SCT Motodetailing Dalam 2 Tahun Sudah Punya 40 Outlet, Ini Syarat Mudah Jadi Mitranya

SCT Motodetailing Dalam 2 Tahun Sudah Punya 40 Outlet, Ini Syarat Mudah Jadi Mitranya

outlet SCT Motodetailing.-SCT Indonesia-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Dalam waktu 2 tahun perkembangan SCT Motodetailing cukup positif. Tercatat jaringan outletnya kini sudah hadir hampir di seluruh kota besar di Indonesia.

Hal ini diungkapkan langsung oleh M Rizky Elrivany, selaku Head of SCT Indonesia saat peresmian Scuto Paint Jatijajar, Depok, Kamis 7 Juli 2022.

"Kebetulan bukan Juli ini bulannya SCT, karena 2 tahun lalu kami membuka pertama kali di Serua, Depok. Lalu di tahun kedua, perdetik ini sudah 40 outlet," buka Rizky kepada wartawan.

BACA JUGA:Tak Asal Masuk, Pengunjung Ruang Publik di Kota Bandung Wajib Lakukan Ini

"Artinya sangat luar biasa respon dari para customer lalu dari para mitra dan saat ini kami sudah menerima antrian mungkin sekitar 5 atau 6 (mitra)," tambahnya.

Rizky juga menjelaskan, jaringan outlet SCT Motodetailing sudah tersebar sekitar 70% ada di Jabodetabek.

"Sisanya kami ada di Sumatera (Lampung), Banjarmasin, Madura, Bandung, Surabaya, dan Makassar.

Seperti diketahui, SCT Motodetailing merupakan pelayanan perawatan sepeda motor berupa, Motodetailing, cuci motor, serta Coating (laminanting) Nano Ceramic+ bagian dari SCUTO Group Indonesia.

Untuk menjadi mitra, Rizky juga mengungkapkan syaratnya cukup mudah, dan tidak mengharuskan di lokasi yang berada di jalan utama (protokol).

BACA JUGA:Prabu Siliwangi Beragama Islam Kata Ustaz Adi Hidayat, Begini Ceritanya..

"Kemitraan kami itu cukup punya lahan atau ruko minimal 4x10 nanti kami survei," ungkapnya.

"Kalau motor itu agak unik, kita gak perlu jalan besar, orang motor yang gak pakai helm itu yang kita incar (target pasar). Karena kalau kita naik motor di jalan besar, pakai helm pasti gak tengok kanan-kiri. Itulah kenapa kita blusuk ke jalan nomor 2, nomor 3," jelasnya.

Rizky juga mengatakan, untuk budget menjadi mitra sekitar Rp 75 juta sampai Rp 100 juta.

"Yang mitra dapatkan adalah obat-obatan (chemical), peralatan, pelatihan dan marketing support kayak spanduk, seragam dan lain-lain," terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: