FP 2 Seri 12 Formula 1 Perancis Duo Ferrari Dominasi Catatan Waktu Tercepat

FP 2 Seri 12 Formula 1 Perancis Duo Ferrari Dominasi Catatan Waktu Tercepat

Sesi free practice (FP) 2 seri 12 Formula 1 Perancis, duo Ferrari dominasi catatan waktu tercepat. -ferrari-

JAKARTA, DISWAY.ID – Sesi free practice (FP) 2 seri 12 Formula 1 Perancis, duo Ferrari dominasi catatan waktu tercepat. 

Carlos Sainz yang ambil bagian dengan mesin barunya mencatatkan waktu tercepat dengan catata waktu 1m32.628 detik di susul oleh rekan satu timnya Charles Leclerc.

Kemudian peringkat tercepat ketiga di tempati oleh Max Verstappen dan sayangnya rekan satu timnya Sergio Perez hanya mampu berada di posisi ke 10 pada FP 2 seri 12 Formula 1 Perancis ini.

Sementara itu dua embalap dari Mercedes berhasil berada di posisi lima besar, di mana George Russell berada di posisi 4 dan disusul oleh Lewis Hamilton

BACA JUGA:Polisi Batal Tahan Nikita Mirzani, Alasannya: Ibu NM Harus Mendampingi 3 Orang Anak

BACA JUGA:Bukan Bharada E? Kepemilikan Senjata Glock 17 Hanya untuk Anggota Berpangkat: 'Tergantung Kebijakan Pimpinan'

Akan tetapi meskipun berhasil mencatatkan waktu tercepatnya, Carlos Sainz terancam kena pinalti dan harus memulai balapan pada Minggu nanti di urutan paling belakang.

Hal tersebut karena ada pergantian mesin yang dilakukan oleh tim terhadap mobilnya akibat musibah terbakarnya mesin pada seri 11 lalu.

“Pencapaian ini merupakan hasil yang pititif meskipun saya tidak akan bisa untuk mendapatkan pole position, akan tetapi saya bisa mendapatkan setingan terbaik untuk mobil,” jelas pembalap Spanyol tersebut.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Bocoran Jadwal Autopsi Ulang Brigadir J dari Kuasa Hukum, Minggu Depan Hari…

BACA JUGA:11 Anggota Keluarga Brigadir J Jalani Pemeriksaan 10 Jam di Polda Jambi, Penyidik Kembali Terima Bukti Baru

Sainz menambahkan bahwa dia saat ini akan mencoba untuk fokus bagaimana caranya agar dapat menyalip pembalap lain untuk mendapatkan posisi terbaik pada balapan nanti.

“Meskipun catatan waktu yang cukup baik namun saya akan mencoba minta pada tim untuk meningkatkan performa dari Drag Reduction System (DRS) agar lebih maksimal dalam menyalip pembalap lain,” tambah Sainz.

Sementara itu keberhasilan dua pembalap Mercedes mendapatkan sorotan dari berbagai tim dan pembalap lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: