Gegara Insiden, Rifat Sungkar Lepas Gelar Juara Kejurnas Rally di Danau Toba, Ada Hal Lain yang Lebih Penting!

Gegara Insiden, Rifat Sungkar Lepas Gelar Juara Kejurnas Rally di Danau Toba, Ada Hal Lain yang Lebih Penting!

Gagal juara di Kejurnas Rally di Danau Toba, RIfat Sungkar mantapkan diri untuk Asia Pasific Rally Championship-MXRT-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Pereli andalan Mitsubishi XPANDER Rally Team (MXRT), Rifat Sungkar mengalami insiden di SS 2 sehingga harus kehilangan waktu signifikan.

Karena insiden tersebut, Rifat dan MXRT harus mengubah fokus dalam menjalani Kejurnas Rally Danau Toba kali ini.

Special Stage pembuka dengan jarak 16,67 km berlangsung di area Huta Tonga yang memiliki kontur naik turun.

BACA JUGA:Mitsubishi Xpander AP4 Team Optimis Bawa Gelar Juara Setelah Jalani Shakedown Rally Danau Toba

Di SS dengan permukaan tanah merah ini Mitsubishi XPANDER AP4 mampu menunjukkan kehebatannya, dan mencatat waktu 14menit 05,8 detik.

Raihan itu menempatkan pasangan Rifat Sungkar dan Muhammad Redwan menjadi yang tercepat di antara para pesaingnya di Kelas M.

Menghadapi SS2 Rifat dan MXRT tetap memasang target maksimal yaitu menjadi yang tercepat.

Dengan jarak tempuh lebih pendek yaitu 7,79km, lintasan SS2 yang berada di Aek Nauli memiliki karakter permukaan yang berbeda dengan Huta Tonga.

BACA JUGA:Profil Krishna Murti, Polisi yang Soroti Praktik Pengobatan Gus Samsudin, Punya Karier Mentereng

Tanah berbatu menjadi tantangan yang harus dihadapi di SS2 Aek Nauli.

Dan kondisi seperti itulah yang membuat Rifat Sungkar bersama Mitsubishi XPANDER AP4-nya  mengalami insiden.

Satu kilometer selepas start, dalam kecepatan 140km/jam, MPV pertama yang menjadi mobil reli itu menerjang batu yang berada di area pengereman sebelum menikung.

Rupanya batu tersebut bukan batu lepas, yang akan terlempar jika diterjang kendaraan, melainkan batu yang tertanam di lintasan.

BACA JUGA:Astaga... Pria Asal Malaysia Nekat Makan Anak Anjing yang Diadopsinya, Bahkan Sampai Ketagihan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: