Viral Usai Nyanyi di Istana sampai Prabowo Joget, Farel Prayoga ternyata Punya Kisah Pilu Sebelum Terkenal
Farel Prayoga saat bernyanyi di upacara kemerdekaan HUT RI ke-77 di Istana Negara-Tangkapan layar Youtube/ Sekretariat Presiden-Tangkapan layar Youtube/ Sekretariat Presiden
JAKARTA, DISWAY.ID - Nama Farel Prayoga mendadak jadi trending topic, usai dirinya sukses menghibur peserta upacara kemerdekaan HUT RI ke-77, di Istana Negara, Jakarta.
Ya, penyanyi cilik itu mendapat banyak sorotan setelah menyanyikan lagu 'Ojo Dibandingke' milik Denny Caknan di hadapan presiden, jajaran menteri, dan tamu VIP lainnya dalam upacara penaikkan bendera merah putih, Rabu, 17 Agustus 2022.
Aksi Farel Prayoga membuat para tamu undangan terpukau.
Bahkan, Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto pun beranjak dari tempat duduknya untuk dapat berjoget bersama Farel.
Hal itu juga diikuti oleh sejumlah menteri danpara tamu undangan lainnya.
Presiden Jokowi dan Ibu Iriana juga tampak menikmati aksi Farel dan sangat terhibur dibuatnya.
BACA JUGA:SBY dan AHY Tidak Hadiri Upacara HUT ke-77 RI di Istana Merdeka, Demokrat Beberkan Alasannya
BACA JUGA:Tim Densus 88 Tangkap Seorang Teroris di Jambi, Sejumlah Buku Jadi Barang Bukti
Tak cukup sekali, para tamu meminta Farel untuk menyanyikan lagi lagu tersebut, yang dibalas dengan acungan jempol oleh Presiden Jokowi.
Sebagai tanda ia boleh bernyanyi lagi.
Sosok Farel Prayoga Viral
Farel Prayoga sebelumnya memang sudah viral di sosial media, terutama TikTok.
Hal itu lantaran lagu yang dinyanyikannya banyak digunakan sebagai backsound video TikTok.
Lagu berjudul 'Ojo Dibandingke' itu diciptakan oleh Denny Caknan dan dinyanyikan Denny featuring Abah Lala.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: