TNI Penembak Kucing di Bandung Brigjen NA Dikenakan Pasal Berlapis
Ilustrasi. Sosok penembak kucing di Bandung ternyata seorang brigadir jenderal berinisial NM. -Tangkapan layar-Instagram/@rumahsinggahclow
BANDUNG, DISWAY.ID-Penembak kucing di lingkungan Sesko TNI Jalan R.A.A Marta Negara Kecamatan Lengkong Kota Bandung Jawa Barat ternyata seorang perwira berpangkat Brigadir Jenderal (Brigjen). Atas ulahnya itu Brigjen NA dikenakan pasal berlapis.
Sejumlah kucing liar ditemukan mati tertembak di lingkungan sesko TNI Bandung Jawa Barat, Selasa 16 Agustus 2022. Videonya temuan kucing mati itu pertama kali diunggah akun @rumahsinggahclow dan viral. Akun tersebut juga menandai Gubernur Ridwan Kamil dan Jenderal TNI Andika Perkasa.
"Kucing-kucing ditemukan mati di tembak, lokasi di Sesko TNI Martanegara Bandung, Ada yang tahu? Siapa pelakunya ini, kok tega banget kucing di tembak2 seperti ini," demikian tulis akun rumahsinggahclow.
BACA JUGA:Konser Meriahkan HUT ke-77 RI Boleh Digelar, Pemkot Bandung Buat Syarat Ini
Dia mengunggah foto dan video mayat kucing jatuh bergelimpangan penuh darah. Ada yang mati ada yang terluka parah.
Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen Prantara Santosa mengungkap sosok prajurit yang menembak mati kucing di lingkungan Sesko TNI, Bandung, Jawa Barat.
Prajurit itu merupakan seorang perwira berpangkat brigadir jenderal (brigjen). "Brigjen TNI NA, anggota organik Sesko TNI, telah menembak beberapa ekor kucing," kata Prantara dalam keterangan resmi yang diterima Kamis 18 Agustus 2022.
Brigjen NA diduga menembak kucing di area Sesko TNI pada Selasa 16 Agustus 2022 sekitar pukul 13.00 WIB dengan menggunakan senapan angin milik pribadi terduga pelaku.
Mayjen Prantara menegaskan tim hukum TNI akan memproses Brigjen NA yang diduga menembak beberapa kucing.
Yang bersangkutan pun dikenakan pasal 66 UU nomor 18 tahun 2009 dan Pasal 66A, Pasal 91B UU Nomor 41 Tahun 2014 Tentang Perubahan Atas Undang Undang nomor 18 Tahun 2009 Tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: