Orang Tua Pergi Karaoke, Anak Balitanya Jatuh dari Lantai 3 Kamar Hotel di Pekanbaru

Orang Tua Pergi Karaoke, Anak Balitanya Jatuh dari Lantai 3 Kamar Hotel di Pekanbaru

Orang tua pergi karaoke, anak balitanya jatuh dari lantai 3 kamar hotel di Pekanbaru. -Ilustrasi-Pixabay

PEKANBARU, DISWAY.ID-Balita berusia 3 tahuun jatuh dari lantai 3 gedung Hotel Grand Central PEKANBARU, Senin 19 September 2022.

Bocah malang itu menginap bersama kedua orang tuanya berinisial MRR dan OR yang datang dari Kota Bandar Lampung. Namun, saat orang tuanya pergi keluar untuk mendapat hiburan karaoke, bocah malang itu jatuh dari lantai 3 tempat mereka menginap. 

Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Andrie Setiawan menjelaskan detik-detik balita berinisial MGA jatuh dari lantai 3 Hotel Grand Central.

Menurut Kompol Andrie, ternyata balita berusia tiga tahun itu sempat dilarikan ke rumah sakit setelah terjatuh. 

Awalnya sekuriti melihat ada benda jatuh di halaman dekat portal masuk ke hotel pada Senin 19 September 2022 dini hari, sekitar pukul 03.00 WIB.

"Saat saksi memeriksa, ternyata yang jatuh anak balita," kata Andrie.

BACA JUGA:Ngaku Imam Mahdi, Punya 7 Istri, Kini Pria di Pekanbaru Masuk Bui

BACA JUGA:Singgung Ferdy Sambo di TikTok Warga Pekanbaru Ditangkap Polisi

Saat diketahui sekuriti, balita itu terlihat masih hidup dan kondisinya sekarat. Syahdan, sekuriti bersama rekannya langsung mengambil mobil dan membawa korban ke rumah sakit terdekat.

"Sementara saksi lainnya memeriksa ke lantai tiga, tepatnya di kamar 328 lokasi korban terjatuh," lanjut Andrie.

Setelah diperiksa, ternyata di dalam kamar hotel tidak ada orang, sedangkan jendela kamar dalam keadaan terbuka.

"Setelah dicari-cari barulah kedua orang tua korban yang berinisial MRR (22) dan OR (22) datang ke lobi mencari anaknya," ucap Kompol Andrie.

Orangtua tersebut kemudian diberi tahu bahwa anaknya sudah dilarikan ke rumah sakit dan meninggal dunia dalam perjalanan, mereka syok dan dibawa ke kantor polisi untuk dimintai keterangan. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: jpnn.com

Berita Terkait

Close Ads